Liga Inggris

Sarri Anggap Kepa Masih Kiper No. 1 di Chelsea Meskipun Dicadangkan saat Lawan Tottenham

Maurizio Sarri bersikeras bahwa Kepa Arrizabalaga akan tetap menjadi penjaga gawang pilihan pertama Chelsea

Editor: Imam Saputro
Kolase Skysports/worldfootball
Perseteruan Sarri dan Kepa 

TRIBUNPALU.COM - Maurizio Sarri bersikeras bahwa Kepa Arrizabalaga akan tetap menjadi penjaga gawang pilihan pertama Chelsea meskipun sosoknya dibangkucadangkan dalam kemenangan 2-0 atas Tottenham, Kamis (28/2/2019) dini hari.

Dalam laga yang digelar di Stamford Bridge pagi tadi, Willy Caballero dipercaya untuk menjalani laga pertama Liga Premier bersama Chelsea di musim ini.

Kebijakan untuk mencadangkan Kepa tersebut menjadi rangkaian 'hukuman' yang diberlakukan Sarri untuk pemain asal Spanyol tersebut.

Sebelumnya, mantan kiper Athletic Bilbao ini juga didenda sebesar satu minggu upah oleh Chelsea kala dirinya menolak untuk diganti di final Piala Carabao melawan Manchester City pada Selasa (26/2/2019) lalu.

Kepa Arrizabalaga memberikan penjelasan setelah membuat Maurizio Sarri marah di laga final Piala Liga Inggris, Chelsea Vs Manchester City, Senin (25/2/2019).
Kepa Arrizabalaga memberikan penjelasan setelah membuat Maurizio Sarri marah di laga final Piala Liga Inggris, Chelsea Vs Manchester City, Senin (25/2/2019). (Sky Sports)

Keputusan Sarri ini terbukti cukup jitu mengingat Caballero mampu menjaga clean sheet saat melawan Spurs.

Rincian Bonus yang Diterima Timnas Indonesia U-22 dari Kemenpora, Tiap Pemain dapat Rp 65 Juta

"Saya pikir adalah keputusan yang tepat untuk tak memainkannya (Kepa) dalam laga ini," kata Sarri selepas laga seperti yang dikutip Tribunpalu.com dari ESPN.

Dengan melihat apa yang terjadi saat ini, apakah Kepa akan selalu dibangkucadangkan dalam laga-laga selanjutnya?

Menanggapi hal tersebut, pelatih asal Italia itu mengungkapkan tidak akan ada hukuman yang bersifat 'abadi' untuk kiper yang didatangkan The Blues dengan mahar 71,5 juta poundsterling tersebut.

"Kepa telah melakukan kesalahan besar dan dia harus membayar kesalahan tersebut kepada klub kemudian kepada tim. Tapi sekarang, saya pikir hukuman tersebut sudah saatnya berhenti. Kepa, mulai besok, akan bersama kita seperti biasanya," terang Sarri.

Meski sudah memberikan lampu hijau bagi Kepa untuk kembali tim utama, Sarri tidak semata-mata langsung akan memainkannya begitu saja dalam laga selanjutnya.

"Saya tidak tahu apakah dia akan berada di lapangan di pertandingan berikutnya (melawan Fulham) atau tidak, tetapi yang jelas ia akan tampil di salah satu dari dua pertandingan berikutnya, itu pasti."

Kepa Resmi Dihukum Chelsea Usai Lakukan Kontroversi Pergantian Pemain di Final Piala Liga 2019

Sarri juga mengaku maklum akan kelakuan Kepa yang dianggapnya menunjukan sifat yang belum begitu dewasa.

"Kami tidak bisa "membunuh" karirnya begitu saja. Ketika Anda masih muda, saya pikir Anda pasti pernah membuat kesalahan. Yang paling penting adalah bahwa Anda perlu memahami dengan baik pelajaran dari setiap kesalahan. Jadi sekarang, bagi saya, masalahnya sudah ditutup. "

Menutup sesi wawancara seusai laga, Sarri pun ditanya apakah Kepa tetap menjadi kiper No.1 di Chelsea untuk masa mendatang.

Dengan lugas, Sarri menjawab: "Tentu saja."

(Tribunpalu.com)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved