Muhammad Natshir Cedera, Persib Bandung Lanjutkan Lawan Persija Jakarta Tanpa Kiper Utama
Persib Bandung kehilangan penjaga gawang utamanya saat laga Persija vs Persib di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (10/7/2019) sore WIB.
TRIBUNPALU.COM - Persib Bandung kehilangan penjaga gawang utamanya saat laga Persija vs Persib di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (10/7/2019) sore WIB.
Muhammad Natshir harus ditarik pada menit ke-33 setelah terlibat benturan dengan striker Persija, Bruno Matos.
• Link Live streaming Persija Jakarta vs Persib Bandung, Babak Pertama Masih 0-0
Sempat menerima perawatan, namun tim medis menyatakan Natshir tidak bisa melanjutkan pertandingan.
Sebagai gantinya, Robert Rene Alberts, memasukkan kiper I Made Wirawan.
• Raffi Ahmad Terangkan Penyebab Benjolan pada Lehernya, Ternyata Sudah 2 Tahun Terjadi
Hingga berita ini ditanyangkan, laga Persija vs Persib masih bermain imbang tanpa gol.
Berdasarkan jadwal Liga 1 yang disusun LIB, kedua tim akan bermain pada pukul 15.30 WIB.
Jadwal pertandingan dimainkan pada sore hari salah satunya adalah antisipasi keamanan.
Persija Jakarta saat ini berada di posisi ke-14 klasemen Liga 1 dengan koleksi 5 poin dari 5 pertandingan.
Persib Bandung berada satu anak tangga di atasnya dengan raihan 6 angka dari 6 laga.
Duel Persija Jakarta vs Persib Bandung ini akan ditayangkan di Indosiar dengan jadwal siaran langsung kickoff pada pukul 15.30 WIB.
Susunan pemain :
Persija Jakarta : 88-Shahar Ginanjar, 14-Ismed Sofyan, 6-Maman Abdurahman, 4-Ryuji Utomo, 16-Tony Sucipto, 10-Bruno Matos, 11-Novri Setiawan, 25-Riko Simanjuntak, 32-Rohit Chand, 9- Marko Simic, 77-Yogi Rahadian.
Pelatih: Julio Banuelos.
Persib Bandung : 1-M Natshir (78- I Made Wirawan 33'), 16-Achmad Jufriyanto, 3-Ardi Idrus, 4-Bojan Malisic, 22-Supardi, 9-Esteban Vizcarra, 13-Febri Hariyadi, 18-Gian Zola, 24-Hariono, 82-Rene Mihelic, 10-Ezechiel Ndouasel.
Pelatih: Robert Rene Alberts
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Persija Vs Persib, Muhammad Natshir Cedera, Tim Tamu Kehilangan Kiper Utama"