5 Kondisi Kesehatan yang Sebabkan Tubuh Mudah Merasa Lelah Meski Sudah Cukup Istirahat

Sering merasa lelah walaupun tidur cukup dan tidak banyak melakukan hal berat, bisa jadi sebuah pertanda atas permasalahan kesehatan.

bralowmedicalgroup.com
Ilustrasi merasa lelah. 

Kelenjar tiroid bertugas untuk mengatur metabolisme tubuh, terutama tingkat metabolik.

Penurunan produksi hormon tiroid akan memicu proses metabolisme yang melambat untuk menghemat energi, sehingga membuat kita merasa selalu lelah.

Penurunan hormon tiroid biasanya terjadi ketika tubuh mengalami kekurangan mineral, seperti magnesium, mangan, selenium, atau iodium.

Penyakit jantung

Salah satu gejala gagal jantung paling umum adalah kelelahan.

Jantung bertugas memompa darah ke seluruh tubuh.

Jika fungsinya terganggu, jantung tidak bisa memompa darah dengan baik dan efisien.

Karena darah tidak tersalurkan dengan baik, maka tubuh akan mengalihkan aliran darah dari bagian yang kurang penting seperti lengan dan kaki menuju organ-organ vital.

Itulah sebabnya kita merasa kelelahan secara terus menerus.

Menopause

Kelelahan juga bisa menjadi tanda gejala menopause pada wanita.

Menopause seringkali diiringi dengan penurunan tingkat metabolisme.

Penurunan hormon tiroid terus berlanjut seiring dengan bertambahnya usia.

Perubahan hormon (estrogen, progesteron, tiroid, dan adrenalin) yang terlibat dalam pengaturan energi sel di dalam tubuh juga bisa menyebabkan tubuh mengalami kelelahan.

Artikel ini telah tayang di nationalgeographic.grid.id dengan judul "Mudah Merasa Lelah? Mungkin Saja Anda Mengidap Masalah Kesehatan Ini"

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved