Terkini Sulteng
Bantu Petani di Sigi, ACT Bangun 10 Unit Sumur Irigasi
Saat ini pihak ACT telah membangun sumur irigasi di 10 titik tersebar di Kabupaten Sigi.
TRIBUNPALU.COM, PALU - Aksi Cepat Tanggap (ACT) Sulawesi Tengah, rupaya tidak tinggal diam dengan permasalahan yang dialami warga petani di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah.
Setidaknya, masalah kekeringan lahan pertanian seluas 7000 hektare itu sedikit bisa teratasi.
Kepala Cabang ACT Sulawesi Tengah, Nurmajani Loulembah, mengatakan, saat ini pihaknya telah membangun sumur irigasi di 10 titik tersebar di Kabupaten Sigi.
Sumur irigasi tersebut dibangun untuk membantu masyarakat membuka kembali lahan pertaniannya.
"Sekarang sebagian memang sudah bisa digunakan," kata Nani, di Kantor ACT Cabang Palu, Rabu (24/4/2019).
• Sambut Datangnya Bulan Ramadan di Palu, ACT Luncurkan Program Marhaban Yaa Dermawan
Nani menjelaskan, di Kabupaten Sigi, ACT telah membangun sumur wakaf dan sumur recovery.
Sumur wakaf sendiri dibangun di masjid dan sekolah.
Sementara sumur recovery, berupa MCK dan pipanisasi yang dialiri ke sawah di sekitar sumur tersebut.
Dutargetkan, sumur menggunakan pipanisasi ini dibangun di 30 titik.
"Mungkin sisanya ini dibangun setelah lebaran, karena proposal serta RAB disiapkan selama ramadan," jelas Nani.
Gencar Perangi Plastik, Susi Pudjiastuti Puji Gerakan 'Pinasa' Nelayan Luwuk: Pia Na Sampah, Ala! |
![]() |
---|
ACT Sulteng Dapatkan Penghargaan dari Pemkab Sigi Atas Kontribusi pascabencana 28 September 2018 |
![]() |
---|
KPK Gelar FGD terkait Optimalisasi Penerimaan dan Aset Daerah di Sulteng |
![]() |
---|
Pelaku Industri Kecil dan Menengah Sulteng Diminta Pemprov Terapkan GMP Guna Jangkau Pasar Nasional |
![]() |
---|
BNNP Bentuk Kelompok Warga Penggiat Anti Narkoba |
![]() |
---|