Sudirman Cup 2019

Jadwal Siaran Langsung Sudirman Cup 2019 di TVRI, Babak Fase Grup 1: Indonesia Kontra Inggris

Lima hari lagi, Sudirman Cup 2019 akan dimulai, TVRI akan siarkan secara langsung dan live streaming laga Indonesia, berikut jadwal tayangnya.

Instagram @tvrinasional
Jadwal laga Indonesia secara siaran langsung TVRI di Sudirman Cup 2019. 

TRIBUNPALU.COM - Sudirman Cup 2019 akan digelar di Guangxi Sports Centre, Nanning, China, pada 19-26 Mei 2019.

Laga delegasi Indonesia di Sudirman Cup 2019 akan ditayangkan TVRI secara langsung dan live streaming.

Tim Piala Sudirman Indonesia tergabung dalam Grup 1B bersama Inggris dan Denmark.

Di hari pertama, Minggu (19/5/2019), Hendra Setiawan Cs akan menghadapi Inggris lebih dulu.

Kemudian, pada Rabu (22/5/2109), tim Merah Putih akan melawan Denmark.

Denmark menjadi unggulan keenam, sedangkan Inggris menempati posisi unggulan ke-10 di Sudirman Cup 2019.

Sementara, Indonesia menjadi unggulan ketiga setelah Jepang dan Tiongkok.

Hasil Drawing & Daftar Pemain Setiap Negara Grup 1 di Sudirman Cup 2019, Indonesia Kirimkan 20 Wakil

Indonesia membawa 20 wakil untuk memperkuat tim Merah Putih.

Inggris membawa tim dengan jumlah yang lebih sedikit yakni hanya delapan orang.

Delapan pasukan tersebut terdiri dari empat putra dan empat putri.

Chris Adcock/Gabrielle Adcock menjadi ujung tombak Inggris pada nomor ganda campuran bersama Marcus Ellis/Lauren Smith.

Ellis juga bermain pada nomor ganda putra bersama Chris Langridge.

Selain itu, ada Abigail Holden, Toby Penty, dan Lauren Smith.

Sementara itu, Denmark diperkuat oleh Viktor Axelsen, Anders Antonsen, Kim Astrup, Anders Skaarup, Mathias Boe, Mathias Christiansen, Niclas Nohr, Rasmus Gemke, dan Mads Conrad Petersen pada bagian putra.

Indonesia menjadi unggulan 3/4 pada Piala Sudirman 2019.

Dua negara teratas di masing-masing sub grup 1 akan lolos ke babak perempat final.

Hasil Drawing Sudirman Cup 2019 Resmi Dirilis, Kali Ketiga Indonesia 1 Grup dengan Denmark

Berikut Jadwal Piala Sudirman 2019:

Fase grup: 19-22 Mei 2019

Perempat final: 23-24 Mei 2019

Semifinal: 25 Mei 2019

Final: 26 Mei 2019

Jadwal Tim Indonesia dan Grup B pada Piala Sudirman 2019:

10.00 WIB 19 Mei 2019 Indonesia vs Inggris

17.00 WIB 20 Mei 2019 Denmark vs Inggris

17.00 WIB 22 Mei 2019 Indonesia vs Denmark

Dikutip TribunPalu.com dari laman resmi Sudirman Cup,  berikut hasil lengkap drawing Sudirman Cup 2019:

Grup 1

Grup 1-A: Jepang, Thailand, Rusia

Grup 1-B: Indonesia, Denmark, Inggris

Grup 1-C: Taiwan, Korea Selatan, Hong Kong

Grup 1-D: China, India, Malaysia

Grup 2

Grup 2-A: Belanda, Prancis, Amerika Serikat, Vietnam

Grup 2-B: Jerman, Kanada, Singapura, Israel

Sepekan Jelang Sudirman Cup 2019, Ini Fakta Menarik Mengenai Sejarah Trofi Sudirman

Grup 3

Grup 3-A: Irlandia, Australia, New Zealand, Nepal

Grup 3-B: Swiss, Sri Lanka, Slovakia, Lithuania

Grup 4

Grup 4: Macau, Kazakhstan, Greenland

(TribunPalu.com/Isti Prasetya)

Sumber: Tribun Palu
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved