Timnas Indonesia

Mendarat di Dubai, Timnas Indonesia Langsung Jajal Latihan untuk Penyesuaian Suhu Timur Tengah

Simon menyebut suhu di Dubai sebenarnya tidak begitu menjadi masalah karena mirip-mirip dengan Jakarta.

Dok. PSSI
Timnas Indonesia berlatih di Lapangan Iranian Club, Dubai, Kamis (3/10/2019) 

"Kenapa kami lama di UEA, ini buat belajar dari pengalaman, kemarin di Yordania (Kalah 4-1)."

"Kami siapkan untuk TC-nya agak panjang, tetapi karena suatu hal TC-nya jadi lebih pendek, akhirnya tahulah apa yang terjadi kemarin di Yordania kan. Karena ini dari pengalaman," ujar pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy.

Selama di Dubai, Andritany dan kawan-kawan berencana akan melakoni satu laga uji coba.

Pertandingan tersebut sebagai pemanasan sebelum menghadapi UEA.

"Akan ada satu kali uji coba dengan tim di sana."

"Kami tidak bisa banyak-banyak tanding karena pemain sudah banyak main di Liga 1."

"Kami ada di tengah musim, ini yang kami dapat pelajaran penting yang kami dapat dari pemusatan latihan sebelumnya," jelas Simon. (TribunPalu.com)

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved