Liga Indonesia
Supardi Nasir Keluhkan Kondisi Fisik dan Mental Pemain Persib Bandung Jelang Lawan Persija Jakarta
Kapten Persib Bandung, Supardi Nasir mulai mengeluhkan kondisi dirinya dan juga rekan-rekannya jelang lawan Persija Jakarta.
TRIBUNPALU.COM - Kapten Persib Bandung, Supardi Nasir mulai mengeluhkan kondisi dirinya dan juga rekan-rekannya jelang lawan Persija Jakarta.
Persib Bandung dijadwalkan akan bertemu Persija Jakarta pada lanjutan Liga 1 2019 pekan ke-25, Senin (28/10/2019).
Menjamu Persija Jakarta, Persib Bandung dipastikan tidak bermain di kandang sendiri yaitu di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung.
Oleh karena itu, Persib Bandung akan kembali bermain di luar Bandung dan kemungkinannya adalah di Bali.
Dengan situasi seperti itu, maka memaksa pemain Persib Bandung harus kembali lagi ke Bali.
Seperti yang diketahui, saat ini skuat Persib Bandung masih berada di Jakarta setelah melakoni laga tandang melawan Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Rabu (24/10/2019).
Supardi Nasir menyakini kondisi rekan-rekannya mengalami masalah, terutama pada kebugaran.
Supardi mengatakan perjalanan jauh sangat menguras kondisi fisik dan juga mental karena tidak bisa bermain di kandang sendiri.
"Kita tahu kondisi kita tidak terlalu fresh tapi kita selalu berusaha menampilkan apa yang terbaik dan yang kita punya, itu penting," ujar kapten Persib Bandung, Supardi Nasir, Rabu (23/10/2019), dikutip TribunWow.com dari Bobotoh.id.
"Apalagi mental. Capek ya manusiawi. Kita capek lawan jauh, wajar," sambungnya.
Menpora: Izin Liga 1 dan Liga 2 2021 Masih Tunggu dari Polri, Sampai Saat Ini Belum Ada Putusan |
![]() |
---|
Liga 1 2020 Dibatalkan PSSI,Pelatih Persib Bandung, Robert: Kita Bisa Fokus ke Hal Lain yang Positif |
![]() |
---|
PSSI Putuskan Nasib Liga di Pertengahan Januari, Plt Sekjen PSSI: Keputusan Terakhir Februari Mulai |
![]() |
---|
2021 Sebentar Lagi, Bagaimana Kelanjutan Liga 1 2020, Ini Penjelasan Dirut PT LIB |
![]() |
---|
Resmi, Kompetisi Liga 1,2, dan 3 2020 baru Akan Dilanjutkan Awal 2021 |
![]() |
---|