All England 2020
Aksi Tengil Praveen Jordan 'Dihadiahi' Kartu Kuning oleh Wasit, Komentator Membela: Itu tak Pantas!
Praveen Jordan dituding mengulur waktu, begini aksi tengilnya yang 'dihadiahi' kartu kuning oleh wasit, komentator kompak membela: itu tak pantas!
Penulis: Isti Tri Prasetyo | Editor: Lita Andari Susanti
TRIBUNPALU.COM - Laga semifinal di sektor ganda campuran All England 2020 Minggu (14/3/2020) dini hari tadi tak hanya menampilkan pertandingan yang menegangkan, tetapi juga terdapat momen menarik di lapangan.
Laga yang mempertemukan pasangan andalan Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Marcus Ellis/Lauren Smith itu berlangsung panas.
Sebab di poin-poin kritis, terjadi ketegangan saat wakil tuan rumah tak kunjung siap menerima umpan servis dari Praveen Jordan.
Saat menuju game point bagi Praveen/Melati, keputusan wasit rupanya tak menguntungkan.
Potongan video berisi momen itu pun diunggah oleh akun pecinta bulutangkis, @ftosport.id pada Minggu (15/3/2020) siang.
"Umpire suruh Ucok buat mempercepat Serve. Ketika udah dipercepat malah dapat kartu kuning wkwkw. Ini umpire maunya apasih wkwk," tulis keterangan unggahan @ftosport.id.
Tampak dari cuplikan video tersebut Praveen/Melati unggul dalam angka 19-14.
• Meski Kalah Nyesek, Momen Praveen/Melati dan Rivalnya Ini Bikin Kagum, BWF: Sangat Suka Adegan Ini!
Namun, saat akan melakukan servis Praveen Jordan justru dituding wasit telah sengaja mengulur waktu pertandingan.
Padahal tampak jika berulang kali Lauren Smith yang tak kunjung siap menerima servis Praveen Jordan.
Lantas wasit pun memanggil dan menyuruh Praveen Jordan untuk mempercepat permainan.
"Aku minta kamu mempercepatnya (servis), kamu men-delay game," kata sang wasit.
Mendengar peringatan wasit itu, Praveen Jordan hanya tersenyum sembari ke tengah lapangan.
Saat semua pemain siap di posisi masing-masing, Praveen Jordan menuruti perkataan wasit.
Mantan tandem Debby Susanto itu justru memukul bola dengan cepat hingga lawan tak menyadarinya.
• Yakin Menang, Kento Momota Keluarkan Jurus Tengilnya; Berpose saat Raih Poin dan Push Up di Lapangan