Di Depan Jokowi, Butet Kartaredjasa Keceplosan Ngomong Kasar: Karena Nggak Canggung, Ngelantur Aja

Akui tidak canggung dan ingin suasana santai, Butet Kartaredjasa mengaku sempat keceplosan berbicara kasar saat berhadapan dengan Presiden Jokowi.

Instagram @masbutet
Akui tidak canggung dan ingin suasana santai, Butet Kartaredjasa mengaku sempat keceplosan berbicara kasar saat berhadapan dengan Presiden Jokowi. 

Setelah menjelaskan maksud tujuannya, Butet Kartaredjasa pun mengaku nyaman berbicara secara blak-blakan di hadapan Jokowi dan beberapa artis lainnya.

Bahkan ia mengaku sempat kelepasan berkata kasar di acara tersebut.

"Oh kalau aku enggak (canggung), karena enggak punya beban sama sekali. Aku ngelantur aja, ngomong seenaknya, bahkan kemarin aku kelepasan bilang 'asu' segala aku," kata Butet Kartaredjasa sambil tertawa.

Butet Kertaredjasa
Butet Kertaredjasa (TribunJogja)

Atas peristiwa itu, Butet Kartaredjasa mengistilahkan dirinya sendiri dengan sebutan 'monolog garingan', maksudnya adalah orang yang berbicara panjang di depan orang banyak.

Hal itu juga ia ungkapkan di unggahan akun Instagram pribadinya, @masbutet, Rabu (15/7/2020) sore.

Dalam unggahan itu ia menyertakan dua potret, yakni saat berpose bersama Jokowi dan secarik tanda tangan dukungan dari Jokowi untuk para seniman di Yogyakarta.

Menariknya, ia mengulas pengalamannya tersebut dalam judul 'Monolog Garingan' di keterangan unggahannya.

Butet Kartaredjasa menceritakan mulanya obrolan mengalir begitu saja saat pertemuan berlangsung.

Ia juga menyebutkan berbagai profesi di bidang seni yang ikut ambruk perekonomiannya akibat pandemi Covid-19.

Sebagai pemecahan masalah, Butet Kartaredjasa memberikan contoh solusi ringan untuk para pekerja seni agar dapat terus bertahan.

Yakni dengan bercocok tanam.

Kemenparekraf Terbitkan Buku Panduan, Wishnutama: Industri Pariwisata Harus Beri Jaminan Kesehatan

Tetapi, ia juga menuntut keterlibatan pemerintah untuk ikut membantu para pekerja seni.

Untuk itu Butet Kartaredjasa meminta untuk para pemangku kebijakan agar bisa membantu para seniman dengan ide-ide yang kreatif.

Berikut keterangan lengkap unggahan Butet Kartaredjasa:

"MONOLOG GARINGAN.

Sumber: Tribun Palu
Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved