Gara-gara Knalpot Motor Bising Milik Sang Adik, Anggota DPRD Jeneponto Jadi Korban Pembacokan
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, bernama Jusri menjadi korban penganiayaan.
TRIBUNPALU.COM - Seorang anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, bernama Jusri menjadi korban penganiayaan.
Karena masalah suara knalpot bising milik adiknya, Jusri dibacok tetangganya pada Sabtu, (24/10/2020).
Saat ini, Jusri telah melewati masa kritis setelah menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Makassar.
Peristiwa itu berawal saat adik dari anggota DPRD dari Fraksi Partai Berkarya itu ugal-ugalan mengendarai sepeda motor dengan knalpot bising, di Lingkungan Mannuruki, Kelurahan Bontotangnga, Kecamatan Tamalatea, Sabtu pukul 18.00 WITA.

Lantaran merasa terganggu, tetangga korban berinisial US kemudian mencoba untuk mengejar adik korban yang kabur ke rumahnya.
Namun, tidak berhasil. Adik korban kemudian melaporkan hal tersebut ke korban.
Baca juga: Pria di Luwu Timur Mengamuk, Lakukan Pembacokan terhadap Anggota TNI dan Polisi
Baca juga: Sakit Hati Bercanda Dikentuti 2 Kali di Kepala, Warga Padang Bacok Tetangganya yang Sedang tidur
Berselang 10 menit kemudian, Jusri bersama adiknya dan beberapa orang lainnya mendatangi rumah US dan hendak mengeroyok US.
Jarak antara rumah Jusri dan US berkisar 100 meter.
Merasa terdesak, US kemudian mengambil sebilah parang dan membacok korban. Rekan-rekan korban langsung membawa korban ke rumah sakit.
Sementara, US menyerahkan diri ke Mapolres Jeneponto.
"Pelaku diduga tersinggung akibat saudara korban melintas di depan rumah pelaku dengan suara knalpot motor bising yang memicu terjadinya penganiyaan," kata Kasubag Humas Polres Jeneponto AKP Syahrul saat dihubungi, Minggu, (25/10/2020).
Baca juga: Survei Indikator Sebut Ganjar Pranowo Capres Favorit, Yunarto Wijaya: Untung Bukan Saya yang Rilis

Baca juga: Kronologi Penangkapan Perwira Polisi Kurir Sabu 16 Kilogram, Alami Luka Tembak dan Langsung Dipecat
Sementara, pelaku yang kini dalam penahanan di Mapolres Jeneponto mengaku bahwa dirinya hanya mempertahankan diri.
"Saya cuma mempertahankan diri, sebab banyak orang datang ke rumah mengamuk padahal saya cuma protes dengan suara knalpot salah satu dari mereka," kata US di hadapan penyidik.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Anggota DPRD Dibacok gara-gara Knalpot Bising Adiknya, Ini Kronologinya
Viral di TikTok, Lirik Lagu dan Video Klip Yours dari Raiden x Chanyeol EXO Feat. LeeHi dan CHANGMO |
![]() |
---|
VIDEO: Ini Tanggapan Siswa di SMAN 1 Palu soal Pembelajaran Online |
![]() |
---|
VIDEO: Begini Penampakan Hari Terakhir Pos Pemeriksaan Covid-19 di Perbatasan Kota Palu |
![]() |
---|
Tolitoli Dapat Jatah 1.300 Dosis Vaksin, Ini Prioritas Vaksinasi Covid-19 Tahap Kedua |
![]() |
---|
Pengendara di Luwuk Kedapatan Bawa 77 Bungkus Cap Tikus Siap Edar, Tersangka: Itu Milik IRT |
![]() |
---|