Timnas Indonesia
Piala Dunia U-20 Diundur, Plt Sekjen PSSI: TC Timnas di Spanyol Jalan Terus, Jaga Fisik dan Mental
Meski Piala Dunia U-20 di Indonesia diundur karena Pandemi Covid-19, Timnas Indonesia U-19 tetap menjalani pemusatan latihan di Spanyol.
TIBUNPALU.COM - Meski Piala Dunia U-20 di Indonesia diundur karena Pandemi Covid-19, Timnas Indonesia U-19 tetap menjalani pemusatan latihan di Spanyol.
Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi mengatakan TC jalan terus untuk menjaga fisik dan mental para pemain.
"Bahwa di samping untuk pemusatan latihan (TC) dan sparing di Spanyol, PSSI juga memandang perlu untuk menjaga mental dan psikologi anak-anak timnas U-19," kata Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi.
"Mereka sudah kecewa tidak bisa tampil di Piala Dunia U-20 tahun 2021, masa ke Spanyol juga dibatalkan. Kalau ke Spanyol dibatalkan, pasti akan lebih menambah kekecewaan mereka," tambahnya.
TC yang berlokasi di kota Salou, Tarragona tersebut direncanakan hingga 31 Januari 2021 mendatang.
Selain menjalani TC, skuat Garuda Nusantara rencananya akan melakoni beberapa laga uji coba.
Namun, hingga saat ini uji coba belum dapat dilaksanakan karena masih menunggu update dari tim lawan.
Sebelumnya, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan juga mengatakan bahwa PSSI tetap berkomitmen terhadap timnas U-19.
Meskipun Piala Dunia U-20 diundur ke tahun 2023, pemain ini adalah cikal bakal timnas U-23 maupun timnas senior nantinya.
"Kami berharap pemain terus bersemangat dan terus bekerja keras. TC Spanyol juga jadikan ajang untuk menambah pengalaman, skill, fisik dan lain-lainnya," kata Iriawan.
Media Malaysia Ikut Soroti Kondisi Fisik Pemain Timnas Indonesia U-23: Mengkhawatirkan |
![]() |
---|
Timnas Indonesia untuk SEA Games Mulai Berlatih, Shin Tae-yong Inginkan Timnas Bermental Kuat |
![]() |
---|
Laga Uji Coba Terhalang Pandemi Covid19, TC Timnas Indonesia U-19 di Spanyol Diakhiri Lebih Cepat |
![]() |
---|
Uji Coba Timnas Indonesia U-19 Belum Jelas, Shin Tae-Yong Optimalkan Game Internal |
![]() |
---|
TC Timnas Indonesia U-19 di Spanyol: Adaptasi, Berlatih Keras dan Bersiap Uji Coba |
![]() |
---|