Bank Muamalat Sulteng
Keuntungan Menjadi Nasabah Bank Muamalat, Ada Promo Cashback Hingga 10 Persen
Program cashback 10 persen berlaku hingga 31 Mei 2021. Cashback diberikan kepada nasabah yang membuka rekening tabungan baru di Bank Muamalat.
Laporan Wartawan TribunPalu.com, Fandy Ahmat
TRIBUNPALU.COM, PALU - PT Bank Muamalat Indonesia hadirkan program promo terbaru berupa pemberian cashback kepada nasabah sebesar 10 persen.
Program cashback tersebut berlaku hingga 31 Mei 2021.
Cashback diberikan terutama kepada nasabah yang membuka rekening tabungan baru di Bank Muamalat.
Branch Manager Bank Muamalat Cabang Palu, Bambang Haryo Nugroho mengatakan, program cashback dibuat untuk memberikan apresiasi kepada nasabah agar tetap loyal dan dapat menikmati program-program menarik lainnya.
Baca juga: 8 Rumah di Tojo Una-una Hanyut, Camat Tojo: Ini Banjir Terparah
Baca juga: Waspada 3 Hari ke Depan Tojo Una-una Masih akan Diguyur Hujan, Ini Daerah Lainnya
Baca juga: Cuaca Hari Ini Jumat, 19 Februari 2021: 15 Provinsi Ini Berpotensi Hujan Lebat hingga Angin
"Sampai saat ini kami terus melakukan berbagai inovasi dan program kepada nasabah. Terbaru, Bank Muamalat mengadakan program First Swipe Experience berupa pemberian cashback sebesar 10 persen," jelas Bambang, jumat (19/2/2021).
Bank Muamalat juga sudah bekerja sama dengan berbagai merchant, sehingga promo cashback bisa dinikmati masyarakat di seluruh Indonesia.
"Cashback sebesar 10 persen dengan menggunakan kartu debit Bank Muamalat ini berlaku di merchant-merchant seluruh Indonesia," ujar Bambang.
Merchant adalah penjual barang/jasa yang memiliki usaha offline maupun online.
Biasanya bekerja sama dengan bank untuk memudahkan dalam menjalankan transaksi bisnis.
Misalnya dalam menyediakan layanan penerimaan pembayaran via e-money. (*)
Serang Aparat dengan Bom Molotov, Dua Teroris MIT Poso Ditembak Satgas Madago Raya |
![]() |
---|
Berapa Cicilan Bulanan yang Harus Dibayar Jika Beli Rumah Subsidi Tanpa DP? Ini Perhitungannya |
![]() |
---|
Bocoran Cerita Ikatan Cinta Malam Ini, 25 Februari 2021: Ayah Kandung Reyna akan Segera Terungkap |
![]() |
---|
Cerita Pasutri di Malang Miliki 16 Anak, Menikah di Usia 12 Tahun, Kini Terancam Tak Punya Rumah |
![]() |
---|
Lowongan Kerja PT Unilever Indonesia Tbk untuk Fresh Graduate Semua Jurusan, Ini Syaratnya |
![]() |
---|