Lawan covid
Rumah warga di Desa Berdikari Palolo Disemprot Disinfektan
Bhabinkamtibmas Desa Berdikari Brigadir Pit Shilton bersama aparat pemerintah desa melakukan penyemprotan cairan disinfektan, disekitar rumah warga.
Laporan Wartawan TribunPalu.com, Ketut Suta
TRIBUNPALU.COM, SIGI - Bhabinkamtibmas Desa Berdikari Brigadir Pit Shilton bersama aparat pemerintah desa melakukan penyemprotan cairan disinfektan, disekitar rumah warga, Jumat (9/7/2021).
Itu dilakukan demi mencegah penyebaran dan penularan Pandemi Covid-19 di Desa Berdikari, Kecamatan Palolo, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah.
Selain rumah warga, penyemprotan juga dilakukan di jalan raya desa dan tempat ibadah warga masyarakat.
Bhabinkamtibmas Brigadir Pit Shilton mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk tindak lanjut dari perintah Kapolri.
Baca juga: Bilik Warga Binaan Rutan Palu Disemprot Disinfektan
Baca juga: Sigi Terima Bantuan Keserasian Sosial, Wabup Samuel: Ini Peran Mewujudkan Kesejahteraan
Dalam percepatan penanganan pencegahan penyebaran dari virus Covid-19, khususnya di wilayah Kecamatan Palolo.
"Menyikapi peningkatan kasus Covid, kita lakukan kegiatan pencegahan," ujar Brigadir Pit Shilton.
"Salah satunya adalah penyemprotan disinfektan. Kami berharap masyarakat tetap disiplin dalam mematuhi Protokol Kesehatan," tambahnya.
Sekaligus juga memberikan pemahaman kepada warga, agar disiplin mematuhi protokol kesehatan Covid-19. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/bhabinkamtibmas-desa-berdikari-brigadir-pit-shilton-bersama-aparat-pemerintah-desa.jpg)