Resep
Aneka Resep Membuat Ceker yang Selalu Disukai: Ceker Mercon hingga Seblak Ceker
Berikut beberapa masakan yang cocok untuk mengolah ceker antara lain seperti asem-asem ceker tahu, ceker mercon hingga seblak ceker kuah santan.
Sajian Sedap
Simak resep dan cara membuat olahan ceker ayam enak dan mudah dalam artikel ini
Bahan:
8 buah ceker
1.000 ml air
1 butir telur
200 gram kerupuk bunga pelangi, direndam
2 batang caisim, dipotong 2 cm
50 gram taoge
1 1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
100 ml santan dari 1/4 butir kelapa
2 sendok m minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
2 siung bawang putih
3 buah bawang merah
1 buah cabai merah besar
4 buah cabai rawit merah
1 cm kunyit
Cara Membuat Seblak Ceker Kuah Santan:
- Rebus ceker di dalam air sampai matang dan empuk.
- Ambil kaldu nya sebanyak 200 ml dan sisihkan
- Tumis bumbu halus sampai harum lalu sisihkan bumbu di sisi wajan.
- Masukkan telur dan aduk sampai berbutir.
- Tambahkan ceker dan kerupuk lalu aduk rata.
- Masukkan caisim dan taoge lalu aduk sampai setengah layu.
- Kemudian tuangkan air rebusan ceker dan santan, kemudian aduk rata.
- Bubuhi garam, merica bubuk dan gula pasir, kemudian aduk sampai matang.
(TribunPalu.com/Linda)
Halaman 2 dari 2