Muktamar Alkhairaat
Habib Alwi Ditunjuk Sebagai Ketua Utama, Ketua PB Alkhairaat Habib Ali Beri Doa dan Dukungan
Meski tak menghadiri secara langsung, namun Habib Ali telah menyatakan dukungan kepada keponakannya tersebut.
Penulis: fandy ahmat | Editor: mahyuddin
Laporan Wartawan TribunPalu.com, Fandy Ahmat
TRIBUNPALU.COM, PALU - Ketua Umum PB Alkhairaat Habib Ali bin Muhammad Aljufri mendukung proses pengangkatan Habib Alwi bin Saggaf Aljufri sebagai Ketua Utama Alkhairaat.
Habib Alwi dibaiat di Masjid Alkhairaat Jl Sis Aljufri, Kelurahan Siranindi, Kecamatan Palu, Barat, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Rabu (20/8/2022).
Meski tak menghadiri secara langsung, namun Habib Ali telah menyatakan dukungan kepada keponakannya tersebut.
"Mendoakan dan berharap kepada Allah agar anakda Alwu bin Saggaf Aljufri diberikan kekuatan untuk menjalankan amanah besar ini," ujar Habib Ali dalam keterangan resminya.
Baca juga: Habib Alwi Bin Saggaf Aljufri Resmi Jabat Ketua Utama Alkhairaat Gantikan Habib Saggaf
Pengangkatan Habib Alwi ini berangkat dari keputusan almarhum Habib Saggaf bin Muhammad Aljufri, Ketua Utama Alkhairaat sebelumnya.
Semasa hidup, Habib Saggaf telah lebih dulu menunjuk Habib Alwi sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Utama Alkhairaat.
Penunjukan itu berdasarkan Surat Keputusan (SK) Nomor 257/S12 Ketua Utama pada 8 April 2017, atau empat tahun sebelum Habib Saggaf meninggal dunia.
Hal itu disampaikan Habib Umar Alhabsye saat membacakan dasar hukum pengangkatan Habib Alwi sebagai Ketua Utama Alkhairaat.
"Habib Alwi telah ditunjuk oleh mendiang ayahnya sebagai Plt Ketua Utama. Keputusan ini mutlak dan tidak dapat diganggu gugat," ucap Habib Umar.(*)