Sidang Ferdy Sambo Cs
Bharada E Lawan Keterangan Ferdy Sambo dan Putri, Siap Pulihkan Nama Baik Brigadir J di Persidangan
Bharada E menyatakan siap berkata jujur dan memulihkan nama baik Brigadir J selama persidangan.
TRIBUNPALU.COM - Bharada E menyatakan siap berkata jujur dan memulihkan nama baik Brigadir J selama persidangan.
Pernyataan itu disampaikan Bharada E usai mendengar permintaan ibunda Brigadir J, Rosti Simanjuntak.
Menurut Bharada E, ia tidak percaya Brigadir J telah melakukan pelecehan terhadap istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi.
“Saya tidak meyakini bang Yos (Brigadir J) telah melakukan pelecehan,” ujar Bharada Eliezer dalam persidangan di PN Jakarta Selatan, Selasa (25/10/2022).
Baca juga: Kamaruddin Bongkar Pertengkarang Putri dan Ferdy Sambo di Magelang, Nama Brigadir J Ikut Terseret
Ia berjanji kepada keluarga Brigadir Yosua akan berkata jujur pada persidangan selanjutnya.
Bahkan, siap membela almarhum Brigadir Yosua untuk terakhir kalinya.
“Saya cuma ingin menyampaikan saya akan berkata jujur, saya kan membela untuk terakhir kalinya, akan membela abang saya, abang Yos untuk terakhir kalinya,” ucapnya.
Saat ditanya majelis hakim, Bharada E pun membenarkan seluruh keterangan saksi.
“Izin yang mulia, sudah benar (keterangan saksi) semua,” ujar Eliezer.
Bharada E menangis ketika keluarga Brigadir Yosua meminta ia berkata jujur saat di persidangan.
Ayah Brigadir Yosua, Samuel Simanjuntak, Ibu hingga bibinya meminta kepada Bharada E saat sidang pemeriksaan saksi di PN Jakarta Selatan, Selasa (25/10/2022).
“Harus berkata jujur, apa yang kamu lihat, apa yang kamu rasakan pada saat kejadian saya mohon di persidangan selanjutnya di hadapan hakim kamu jujur,” kata Samuel.
“Sama pak, kami minta berkata jujurlah sejujur-jujurnya, agar pemulihan nama anak saya jangan skenario itu terus, itu anak saya sudah terbunuh dengan sadis dan keji masih juga selalu difitnah ini terus rekayasa mereka.
Jadi Bharada E ada di dalamnya mohon karena kita diajarkan saling berkata jujur dan saling mengampuni berkata jujur sejujur-jujurnya,” tambah Ibu Brigadir Yosua.