Piala Dunia 2022

Ronaldo Sengaja Tinggalkan Man United Demi Main di Piala Dunia 2022? Erik ten Hag Buka Suara

Pelatih Manchester United memberi penjelasan terkait spekulasi Cristiano Ronaldo sengaja absen di dua laga terakhir MU jelang Piala Dunia 2022.

bbc.co.uk
Pelatih Manchester United memberi penjelasan terkait spekulasi Cristiano Ronaldo sengaja absen di dua laga terakhir MU jelang Piala Dunia 2022. 

TRIBUNPALU.COM - Mega bintang Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo disebut-sebut sengaja absen dalam pertandingan Manchester United vs Aston Villa di EFL Cup, Jumat (11/11/2022).

Cristiano Ronaldo dituding mangkir dalam laga tersebut demi mempersiapkan diri tampil di Piala Dunia 2022.

Nama Cristiano Ronaldo tak dimasukan ke dalam skuad MU yang berhasil menaklukkan Aston Villa dengan skor 4-2.

Hal itu memunculkan pertanyaan, mengingat Ronaldo berada dalam kondisi fit di laga sebelumnya melawan tim yang sama.

Baca juga: Saran Nyeleneh Sekjen FIFA Minta Sadio Mane Pakai Dukun agar Bisa Tampil di Piala Dunia 2022

Tak ingin spekulasi terus bermunculan soal Ronaldo, pelatih MU, Erik ten Hag akhirnya buka suara.

Juru taktik berkebangsaan Belanda itu membantah Ronaldo sengaja disimpan agar bisa tampil bugar di Piala Dunia 2022.

"Tidak, seperti yang saya katakan sebelumnya, Cristiano (Ronaldo) sakit. Jadi dia tidak tersedia," jelas Erik ten Hag.

Terkait apakah Ronaldo akan dimainkan di laga menghadapi Fulham pada Senin (14/11/2022), Erik ten Hag masih belum bisa memberikan kepastian.

Baca juga: Jadi Mimpi Banyak Pesepakbola, Pemain Ini Malah Tolak Bermain di Piala Dunia 2022, Ini Alasannya

Pasalnya, tim medis Manchester United masih akan mengecek kondisi kebugaran pemain berusia 37 tahun tersebut.

"Kita harus melihat bagaimana ia akan pulih. Sulit untuk mengatakannya," tutup Erik ten Hag.

Baca juga: Super Mario, Jimat Timnas Jerman Comeback di Piala Dunia 2022 Usai Pulih dari Penyakit Misterius

Seperti diketahui, pertandingan menghadapi Fulham bakal menjadi laga terakhir bagi beberapa pemain MU yang berlaga di Piala Dunia 2022.

Sementara pemain MU yang tidak tampil di ajang empat tahunan tersebut bakal mengikuti pemusatan latihan dan melakoni beberapa laga uji coba.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved