Buol Hari Ini
Penjabat Bupati Buol Ngaku Ingin Fokus pada Tugas dan Tanggung Jawab Hingga Akhir Masa Jabatan
Penjabat Bupati Buol Muchilis Yojodolo ingin fokus pada pekerjaan dan tanggung jawab hingga akhir masa baktinya.
Laporan Wartawan TribunPalu.com, Jolinda Amoreka
TRIBUNPALU.COM, PALU - Penjabat Bupati Buol Muchilis Yojodolo mengaku ingin fokus pada pekerjaan dan tanggung jawab hingga akhir masa baktinya.
Penjabat Bupati Buol Muchilis Yojodolo menjelaskan dirinya ingin fokus terhadap tugas dan tanggung jawab hingga akhir masa kepemimpinannya.
"Saya ingin fokus terhadap tugas dan tanggung jawab saya sebagai penjabat bupati Buol hingga Oktober ini," jelas Muchilis Yojodolo.
Muchilis Yojodolo menfokuskan untuk menyelesaikan permasalahan-permasalahan terkait perkebunan sawit juga mengatasi stunting.
Baca juga: Kapolda Sulteng Harap Kontestasi Politik 2024 Bisa Jadi Pemersatu Bangsa
"Saya akan menyelesaikan tugas-tugas terutama tugas tambahan dari bapak gubernur sendiri adalah bagaimana menyelesaikan permasalahan-permasalahan tentang perusahaan sawit disana juga bagaimana cara untuk mengatasi stunting," ungkap Muchilis Yojodolo.
Muchilis Yojodolo menepis rencana penggantian penjabat bupati Buol karena adanya gejolak di Kabupaten Buol.
Muchilis Yojodolo berharap agar proses tersebut dapat berjalan lancar tanpa adanya gejolak yang tidak perlu. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/Muchlis-Yojodolo.jpg)