PT DSLNG
Komunitas Sa'angu Adventure Kunjungi Pusat Konservasi Maleo DSLNG
Saangu Adventure yang berbasis di Luwuk sejauh ini juga memiliki minat yang tinggi terhadap upaya pelestarian.
Penulis: Asnawi Zikri | Editor: mahyuddin
Laporan Wartawan TribunPalu.com, Asnawi Zikri
TRIBUNPALU.COM, BANGGAI - Sejumlah pengurus komunitas pegiat alam, Saangu Adventure, melakukan kunjungan ke Pusat Konservasi Eksitu Maleo PT Donggi-Senoro LNG (Maleo Center DSLNG) di Desa Uso, Kecamatan Batui, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah.
Berdasarkan rilis tertulis diterima TribunPalu.com, Senin (18/9/2023), kegiatan itu bagi komunitas Saangu Adventure, menambah wawasan tentang pentingnya pelestarian burung Maleo (Macrocephalon maleo).
Serta untuk mengetahui lebih jelas mengenai upaya konservasi yang telah dilakukan PT DSLNG dalam menjaga keberlanjutan spesies burung endemik terancam punah ini.
Saangu Adventure yang berbasis di Luwuk sejauh ini juga memiliki minat yang tinggi terhadap upaya pelestarian.
Komunitas itu juga kerap terlibat dalam sejumlah penelitian utamanya spesies ikan air tawar asli Sulawesi Tengah. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/Konservasi-Eksitu-Maleo-PT-DSLNG.jpg)