Daftar Harga HP Realme 2024: Realme C53 NFC RAM 6, Realme C11, Realme C67, Realme 11 Pro Plus
Daftar harga HP Realme terbaru 2024: Realme C53 NFC , Realme C67, Realme 11 Pro Plus, Realme GT 5 masuk Indonesia?
Penulis: Imam Saputro | Editor: Imam Saputro
Antarmuka ini sudah sangat mumpuni untuk mendukung berbagai kegiatan sehari-hari, sebab realme menyisipkan fitur-fitur kecil namun berguna, sebut saja kemudahan akses melalui shortcut, fitur pencarian global, mengubah tema warna, dan lainnya.
Fitur notifikasi ala “Dynamic Island” masih dipertahankan oleh realme, bahkan ditingkatkan sehingga menyandang nama Mini Capsule 2.0. Fungsinya masih sama yaitu secara estetik menampilkan berbagai notifikasi sehingga terlihat lebih manis dan to the point.
Tetap ada 3 fungsi yang mengutilisasi fitur seperti indikator daya baterai, informasi mengenai penggunaan data, dan jumlah langkah yang telah ditempuh di setiap harinya.
Sebagai tambahan, kali ini Mini Capsule 2.0 bisa menampilkan kontrol musik saat lagu dimainkan semudah mengusap ke kiri atau kanan, informasi mengenai cuaca yang akan ditampilkan setiap pagi, dan notifikasi event dari aplikasi kalender, namun untuk yang satu ini baru akan tersedia setelah mendapatkan update OTA berikutnya.
108MP 3x In-sensor Zoom Camera
Menjadi fitur jualan utama, kamera di realme C67 ini menggunakan sensor kamera ISOCELL HM6 beresolusi 108MP. Hasilnya, kamera tersebut mampu menghasilkan foto yang tajam dan detail kapanpun dan di manapun.

Dilengkapi dengan teknologi 3x In-sensor Zoom, kamera utama dari realme C67 bisa melakukan pembesaran gambar 3x tanpa menurunkan kualitas foto sebab memanfaatkan resolusi besar yang mampu ditangkapnya.
Foto malam juga terlihat jernih bahkan dalam kondisi cahaya yang lebih gelap dengan memanfaatkan mode malam. Selain itu, realme C67 turut dapat menghasilkan foto dengan akurasi warna yang lebih baik dengan dukungan Nonacell Bayer RGB yang dimiliki oleh sensor ISOCELL HM6.
Membuat pengalaman lebih menarik, realme menyisipkan filter baru untuk mode street photography. Filter ini adalah Cinematic memiliki kesan artistik yang sempurna untuk mengabadikan tempat-tempat unik di kota. Crisp yang cocok untuk media sosial, menambahkan kedalaman dan kesan yang lebih baik pada foto. Kemudian Tranquil yang cocok untuk menangkap esensi sebenarnya dari sebuah pemandangan, dengan nuansa film hitam-putih klasik.
Sensor kamera B&W juga disertakan di bagian belakang, berdampingan di bagian kiri atas bagian bodi belakang bersama LED flash.
Kamera selfie 8MP berada di bagian depan atas berupa titik hitam. Di area sinilah bola notifikasi dari Mini Capsule ditampilkan.
Performa Bertenaga dengan Snapdragon 685
realme C67 menggunakan chipset Snapdragon 685 6nm untuk performa yang bertenaga namun tetap hemat daya. Sebagai informasi, Snapdragon 685 memiliki core CPU Kryo 265 hingga 2.8GHz dan GPU Adreno 610 serta mampu mencatatkan skor Antutu Benchmark hingga 330.000+.
Dengan penyimpanan internal hingga 256GB, realme C67 menawarkan ruang yang besar untuk aplikasi, foto, video, dan data. Ada juga varian 128GB yang dijual dengan harga lebih rendah.
Kombinasi chipset Snapdragon 685 dan RAM besar ini memberikan pengalaman pengoperasian smartphone yang lancar untuk smartphone di harga 2 jutaan.
Harga Terbaru HP Infinix: Infinix Hot 60 Pro, Infinix Note 50x, Infinix GT 30 Pro |
![]() |
---|
Harga Terbaru HP Realme 2025: Realme C71, Realme C75, Realme GT 7, Realme P3 Ultra |
![]() |
---|
Harga Terbaru HP Samsung 2025: Galaxy S25 Edge, Galaxy Z Fold 7, Galaxy Z Flip 7, Galaxy A56 |
![]() |
---|
Update Harga HP Vivo 2025: Vivo X200 Ultra, Vivo V50, Vivo Y39, Vivo Y100, iQoo Z10 5G |
![]() |
---|
Harga HP Xiaomi Terbaru 2025: Redmi 15R, Redmi Note 14, Xiaomi 14T, Xiaomi 15 Ultra, Poco F7 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.