Ramadhan 2024
Andi Ilham Pimpin Tim Safari Ramadan Pemkab Sigi di Masjid Nurul Yaqin Kalawara
Safari Ramadan itu berlangsung di Masjid Nurul Yaqin Desa Kalawara, Kecamatan Gumbasa, Selasa (19/3/2024) malam.
Laporan Wartawan TribunPalu.com, Angelina
TRIBUNPALU.COM, SIGI - Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Sigi Andi Ilham memimpin Tim Safari Ramadan perdana Pemerintah Kabupaten Sigi.
Safari Ramadan itu berlangsung di Masjid Nurul Yaqin Desa Kalawara, Kecamatan Gumbasa, Selasa (19/3/2024) malam.
Pada kesempatan itu, jamaah menyambut kunjungan Tim Safari Ramadan Pemkab Sigi.
"Dengan adanya kegiatan ini diharapkan masyarakat dan pemerintah daerah turus menjalin silahturahmi tanpa putus," ucap Andi saat memberikan sambutan.
Mantan Camat Gumbasa itu juga mengharapkan, masyarakat di wilayah tersebut dapat terus memelihara lingkungan dan menjaga kelestarian alam agar dapat menciptakan perkembangan ekosistem yang ada.
Baca juga: BREAKING NEWS: Gaji Tak Kunjung Dibayar, Guru PNS dan P3K Tolitoli-Buol Ancam Mogok Mengajar
"Semoga kita semua mendapatkan magfir dari Allah SWT dan hambanya mendapatkan muktakim," kata Andi Ilham.
Sementara itu, Ustad Erwin Sujatmiko selaku penceramah, menyampaikan Hikmah Berpuasa di Bulan Suci Ramadan.
Tim Safari Ramadan juga menyerahkan bingkisan bantuan dari Pemkab Sigi kepada pengurus Masjid Nurul Yaqin dan diterima Imam Masjid setempat serta disaksikan seluruh jamaah yang hadir.
Diketahui, kedatangan Tim Safari Ramadan 1445 Hijiriah/2024 Masehi kali ini, turut dihadiri Dinas Koperasi dan UMKM serta Badan Kesbangpol.(*)
3 Perusahaan Kencana Agri Ltd Massifkan Program CSR Sepanjang Ramadhan 2024 di Banggai Sulteng |
![]() |
---|
Damkarmat Palu Catat 8 Kasus Kebakaran Selama Bulan Suci Ramadhan 2024 |
![]() |
---|
Sambut Lebaran 2024, Warga Sigi Serbu Pakaian Cakar di Pasar Tradisional Biromaru Sigi |
![]() |
---|
Lapak Pakaian Dalam di Pasar Tradisional Biromaru Sigi Diserbu Warga Jelang Idulfitri 1445 H |
![]() |
---|
H-4 Lebaran Idulfitri 1445 H, Pasar Tradisional Biromaru Sigi Ramai Pengunjung |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.