Kabar Seleb

El Rumi Tumbangkan Jefri Nichol untuk Kedua Kalinya, Syifa Hadju: Lebih Tegang

Kemenangan cepat El Rumi atas Jefri Nichol ternyata membawa ketegangan hebat bagi kekasihnya, Syifa Hadju.

|
Editor: Lisna Ali
Instagram @maiaestiantyreal/Tangkapan Layar YouTube @RANS Entertainment
EL RUMI TINJU - Kemenangan petinju amatir El Rumi atas Jefri Nichol dalam pertandingan Super Knockout Vol. 3 di Jakarta International Convention Center (JICC) pada Sabtu (9/8/2025) malam. Kemenangan El Rumi ini ternyata membawa ketegangan hebat bagi kekasihnya, Syifa Hadju. 

Syifa Hadju sendiri mengakui perasaannya lebih tegang dibanding saat menyaksikan pertandingan pertama mereka.

"Lebih tegang," ujarnya kepada awak media.

Ia juga tak menampik nyaris meneteskan air mata.

"Berkaca-kaca tadi, belum sempet nangis udah menang," tutur Syifa.

Ia merasa semua wanita yang menyayangi El akan merasakan hal yang sama.

"Kalau buat cewek yang sayang sama El kayaknya mau ngelihat tinju tentunya berat hati ya, tapi ya udah deh," tandasnya.(*)

Artikel telah tayang di Tribunnews.com

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved