Liga 1
Bertandang ke Markas Borneo FC untuk Laga Shopee Liga 1 2019, Arema FC Bawa 18 Pemain, Ini Daftarnya
Arema FC akan bertandang ke markas Borneo FC pada pekan kedua Liga 1 2019 di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (22/5/2019).
TRIBUNPALU.COM - Arema FC akan bertandang ke markas Borneo FC pada pekan kedua Liga 1 2019.
Pertandingan Borneo FC vs Arema FC akan dilaksanakan di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (22/5/2019).
Arema FC akan menyiapkan 18 pemain andalannya untuk menghadapi tuan rumah.
Striker yang sempat absen pada laga melawan PSS Sleman, Achmad Nurhardianto turut diboyong ke Samarinda.
Diketahui, pemain yang berposisi sebagai striker itu absen lantaran cedera.
• Buntut Ricuh Suporter, PSS Sleman dan Arema FC Kena Denda dari PSSI, Maguwuharjo Ditutup Sebagian
Berikut 18 pemain yang turut diboyong ke Samarinda dikutip dari Instagram Arema FC @aremafcofficial, Senin (20/5/2019):
- Utam Rusdiana
- Kurniawan Kartika Ajie
- Artur Cunha
- Hamka Hamzah
- Ricky Akbar
- Johan Farisi
- Agil Munawar
- Hendro Siswanto
- Jayus Hariono
- Hanif Sjahbandi
- Pavel Smolyachenko
- Makan Konate
- Muhammad Rafli
- Dedik Setiawan
- Rifaldi Bawuo
- Ricky Kayame
- Achmad Nurhardianto
- Sylvano Comvalius
• Suporter Bentrok, PSS Sleman Dapat Sanksi dari Komdis PSSI, Begini Komentar CEO PT PSS
• Debut Sylvano Comvalius di Arema Tuai Pujian dari sang Pelatih, Milomir Seslija
Pelatih Arema FC, Milomir Seslija, meyakini timnya akan segera kembali ke jalur kemenangan setelah kalah 1-3 di laga perdana melawan PSS Sleman, Rabu (15/5/2019).
Milo menilai mental bertanding anak asuhnya telah kembali pulih dan bangkit dari keterpurukan.
"Tim ini akan segera kembali ke jalur kemenangan seperti harapan kita semua."
'Semua tahu, pertandingan pertama selalu tidak mudah," kata Milo, dikutip TribunPalu.com dari Surya.
• Inilah Daftar 29 Pemain Persija Jakarta pada Kompetisi Liga 1 2019
Sementara itu, penyerang Arema FC, Ricky Kayame, tak ingin terlalu lama berada dalam situasi terpuruk.
Rikcy mengaku siap bekerja lebih keras agar Arema FC bisa bangkit pada pertandingan selanjutnya.
"Laga pertama memang selalu susah, jadi semoga pada laga selanjutnya saya bisa memberikan yang terbaik untuk pribadi saya dan Arema."
"Saya harus berdoa dan kerja lebih keras lagi," ucap Ricky, dikutip TribunPalu.com dari liga-indonesia.id.
• Curhat Sylvano Comvalius setelah Resmi Bergabung ke Arema, dari Nomor Punggung 99 hingga Aremania
Berikut prediksi susunan pemain Arema FC demi mengalahkan tuan rumah Borneo FC: