Sulteng Hari Ini
Terbakar Api Cemburu, Seorang Wanita di Sigi Coba Bunuh Diri
Maslia, warga Desa Bangga, Kecamatan Dolo Selatan, Kabupaten Sigi. Sulawesi Tengah ini nekat mencoba bunuh diri.
TRIBUNBPALU.COM, SIGI - Maslia, warga Desa Bangga, Kecamatan Dolo Selatan, Kabupaten Sigi. Sulawesi Tengah ini nekat mencoba bunuh diri.
Setelah ditelusuri, ternyata aksi nekat wanita 39 tahun ini lantaran cemburu suami sirinya punya pacar lagi.
Kapolres Sigi, AKBP Wawan Sumantri mengatakan, percobaan bunuh diri itu terjadi pada Senin (12/8/2019) sekitar pukul 20.50 Wita.
Sebeluumnya, korban terlibat pertengkaran dengan suami sirinya yaitu Rahman (23).
• Banjir di Sigi, Jembatan di Desa Namo Dikabarkan Putus
"Setelah bertengkar Rahman langsung pulang, ke rumahnya, di situlah Maslia mengambil pisau dan mencoba menusuk perutnya," ujar AKBP Wawan.
Kejadian tersebut prtama kali diketahui tetangga korban, Lina.
Saat itu Lina melihat korban sudah terbaring dalam keadaan tengkurap dan terluka.
Lina kemudian langsung memanggil ketua RT dan Kepala Desa Bangga untuk melakukan pertolongan.
• Sebanyak 3.000 Bilik Huntara di Palu-Sigi Tidak Ditempati Penyintas
"Korban pun dibawa ke Puskesmas Baluase, Kecamatan Dolo Selatan untuk mendapat pertolongan," tuturnya.
Dari hasil interogasi terhadap korban, didapatkan informasi bahwa korban Maslia dan Rahman merupakan pasangan yang sudah menikah siri.
Namun secara hukum negara, pernikahan keduanya belum dinyatakan sah karena tidak memiliki surat nikah.
Korban mengaku sudah tinggal serumah dengan Rahman.
• Dua Desa di Sigi Dilanda Bajir, Dua Unit Rumah Dikabarkan Hanyut
Masila sempat meminta untuk dinikahi secara hukum negara namun belum dipenuhi oleh Rahman.
"Kata korban bahwa ia hanya dijanji-janji," jelas AKBP Wawan.
Bahkan, beredar kabar bahwa Rahman sedang menjalin asmara dengan perempuan lain.
"Sehingga dia (korban) depresi, dan memikirkan untuk mengakhiri hidup dengan cara seperti itu," tuturnya.
Untuk diketahui kondisi korban sampai sudah membaik dan sadar. (TribunPalu.com/Abdul Humul Faaiz)