Dianggap Ganggu Jalur Logistik, Jokowi Minta Tito Karnavian Tegur Pemda yang Blokir Jalan
Presiden Jokowi meminta Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menegur Pemerintah Daerah yang melakukan pemblokiran jalan terkait wabah virus corona.
Dia menuturkan, pembatasan jalan tersebut berlaku untuk semua jenis kendaraan, dan akan berlangsung 24 jam.
Ansor mengatakan, belum diketahui sampai kapan penutupan jalan akan berlangsung.
"Batas waktunya tidak kami tentukan karena ini situasional. Tergantung pada pemahaman masyarakat untuk memilih mengamankan diri dan di rumah," ujarnya.
Ia menjelaskan, penutupan menggunakan water barrier, ada yang menggunakan guard dril dan menggunakan tong.
Sedangkan jumlah jalan yang ditutup sebanyak 11 titik, di antaranya Jalan Yos Sudarso, Jalan Pahlawan, dan Jalan Diponegoro.
Kemudian, Jalan Thamrin, Jalan DI Pandjaitan, Jalan Soekarno Hatta, Jalan Kelapa Sari, Jalan Urip Sumoharjo, Jembatan Mayjen Sungkono, Jembatan Sambirejo, dan Jembatan Madugondo.
(Tribunnews.com, Taufik Ismail)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Jokowi Minta Tito Karnavian Tegur Pemda yang Blokir Jalan: Ganggu Jalur Logistik