Seorang Calon Pengantin Tewas setelah Jalani Sedot Lemak di Salon Kecantikan Tak Berizin
Seorang calon pengantin wanita asal Malaysia meninggal dunia setelah menjalani prosedur sedot lemak.
TRIBUNPALU.COM - Seorang calon pengantin wanita asal Malaysia meninggal dunia setelah menjalani prosedur sedot lemak.
Perempuan bernama Coco Siew Zhi Shing (23) dilaporkan menjalani sedot lemak di sebuah calon kecantikan di Cheras, Kuala Lumpur pada Sabtu (17/10/2020) lalu.
Hal itu tidak lain ia lakukan dalam rangka mempersiapkan penampilan terbaiknya di hari pernikahan.
Sebagaimana diketahui, menjalani serangkaian perawatan kecantikan merupakan hal yang umum dilakukan oleh para calon pengantin.
Namun sayangnya, prosedur yang dijalani Coco Siew tidak berjalan dengan baik dan bahkan berujung pada kematian.

Baca juga: Kisah Sedih Calon Pengantin di Solo: Sudah Menunggu di KUA, Mempelai Pria Tak Kunjung Datang
Baca juga: Kisah Pilu Kecelakaan di Tol Cipali: Pasutri Tewas, Rencana Khitankan Anak Semata Wayangnya Pupus
Kronologi kejadian
Xiao Mingan, saudara laki-laki Siew mengungkapkan kronologi peristiwa kurang menguntungkan itu kepada media lokal Sin Chew Daily, sebagaimana diwartakan theAsianparent.
Dikatakan, Siew mulanya mencari perawatan sedot lemak di internet hingga akhirnya menemukan salon tersebut.
Xiao juga menceritakan bahwa saudarinya mendaftar perawatan senilai RM2.500 atau sekitar Rp8,8 juta untuk menyedot lemak di lengannya.
Siew diketahui mengunjungi salon tersebut pada Sabtu lalu bersama seorang teman.
Setibanya di sana, ia kemudian menerima suntikan anestesi.
Akan tetapi, tidak berselang lama, perempuan 23 tahun itu mulai merasa tidak enak badan.
Hingga satu jam kemudian, detak jantung Siew dilaporkan terhenti.

Baca juga: Tragis, Sepasang Pengantin Baru Meninggal dalam Kecelakaan Maut Usai Upacara Pernikahan
Baca juga: Viral Kisah Pilu Pasutri di Malaysia, Istri Meninggal setelah Lahirkan Bayi Kembar, Sempat Koma
Ia pun akhirnya dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan.
Sayangnya, nyawa Siew gagal diselamatkan dan ia dinyatakan meninggal dunia pada pukul 5 sore.