Kartu Prakerja

Masih Bingung Cara Daftar Kartu Prakerja? Ini Informasinya!

Pendaftaran Kartu Prakerja mulai dibuka Kamis (11/3/2021). Beberapa persyaratan perlu diketahui, termasuk cara mendaftarnya.

prakerja.kemnaker.go.id via Kompas.com
Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 14 resmi dibuka, Kamis (11/3/2021). 

TRIBUNPALU.COM – Pendaftaran kartu prakerja gelombang 14 mulai dibuka, Kamis (11/3/2021).

Hal itu dibenarkan oleh tim Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja Head of Communication PMO Kartu Prakerja Louisa Tuhatu saat dikonfirmasi Tribunnews.

“Iya. (buka) pukul 12.00,” kata Louisa kepada Tribunnews.com melaui pesan singkat.

Jumlah penerima telah dipastikan oleh Louisa, yakni masih sama dengan gelombang sebelumnya, yaitu 600 ribu orang.

Louisa juga mengungkapkan, jika penerima prakerja tahun 2021 sedikit berbeda.

Para peserta yang ingin mmebelanjakan uang itu untuk membeli pelatihan, mereka harus menonton 3 video induksi yang sudah disediakan.

Pemerintah resmi membuka pendaftaran kartu prakerja gelombang 14, Kamis (11/3/2021) mulai pukul 12.00 WIB.
Pemerintah resmi membuka pendaftaran kartu prakerja gelombang 14, Kamis (11/3/2021) mulai pukul 12.00 WIB. (instagram.com/prakerja.go.id)

Baca juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 14 Resmi dibuka, Cek Persyaratannya Disini

Video itu masing-masing berdurasi 2-3 menit.

“Video induksi ini akan membantu mereka memahami cara kerja program Kartu Prakerja, cara membeli pelatihan dan menautkan rekening,” kata Louisa dalam sebuah pernyataan, Kamis (4/3/2021).

Pendaftaran kartu prakerja gelombang 14 ini dibuka selama beberapa hari. 

“Dari pengalaman selama ini kami buka antara 4-5 hari tergantung animo masyarakat. Kami akan umumkan jadwal penutupannya,” lanjutnya.

Louisa juga mengimbau kepada masyarakat untuk tidak tergesa-gesa dalam melakukan pendaftaran.

Baca juga: Pendaftaran Dibuka 11 Maret, Ada Fitur Baru di Kartu Prakerja Gelombang 14, Apa Itu?

Tata Cara Pendaftaran

Bagi anda yang masih bingung, bagaimanakah cara mendaftar kartu prakerja, berikut informasinya :

Cara ikut seleksi :

1. Buka www.prakerja.go.id pada browser handphone atau komputer kamu

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved