Pilpres 2024
Dicuekin PDIP, Ganjar Malah Dijagokan Relawan Jokowi di Pilpres 2024: Duet Maut Bersama Sandiaga
Kini setelah dicuekin PDIP, Ganjar Pranowo malah dapat dukungan dari Kelompok Relawan Jokowi Mania (JoMan).
TRIBUNPALU.COM - Kabar mengenai Ganjar Pranowo 'dicuekin' oleh PDIP sedang jadi pembicaraan hangat.
Gubernur Jawa Tengah itu tidak diundang dalam acara penguatan soliditas kader di Kantor DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Jawa Tengah, Sabtu (23/5/2021).
Hal tersebut cukup mengejutkan publik, mengingat Ganjar adalah kader PDIP dengan elektabilitas paling tinggi saat ini.
Bahkan nama Ganjar bersaing langsung dengan tokoh-tokoh populer seperti Prabowo Subianto dan Anies Baswedan.
Bahkan dalam beberapa survei jelang Pilpres 2024, nama Ganjar selalu masuk dalam tiga besar calon presiden favorit.
Baca juga: Cara Cek BLT UMKM eform.bri.co.id/bpum dan banpresbpum.id, Input NIK KTP, Ini Cara untuk Mencairkan
Baca juga: Mulai Sembuh dari Demam Berdarah, Hotman Paris akan Jemput Bripda Vani untuk Dijadikan Bodyguard
Baca juga: Link Twibbon Ucapan Selamat Waisak, Rabu 26 Mei 2021, Dilengkapi Cara Membuat dan Share ke Medsos
Kini setelah dicuekin PDIP, Ganjar Pranowo malah dapat dukungan dari Kelompok Relawan Jokowi Mania (JoMan).
Nama Ganjar Pranowo dijagokan untuk maju di Pilpres 2024 bersama Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno.
Ketua Relawan Joman Imanuel Ebenezer atau Noel bahkan menjagokan keduanya dipasangkan dalam Pemilu nanti.
"Memang ada sejumlah nama lain yang berpeluang. Tapi saya kira keduanya paling unggulan," kata Noel dalam keterangannya kepada Tribunnews.com, Senin, (24/5/2021).
Noel menilai syarat pemenangan 2024 adalah pasangan berbasis nasionalis, religius dan milenial.
Relawan Jokowi Mania (JoMan) mengungkapkan ketiga syarat itu dimiliki Ganjar Pranowo dan Sandiaga Uno.

"Kenapa harus nasionalis karena sejarah pemilu dari Indonesia merdeka hingga hari ini, pemenang pemilu selalu figur nasionalis. Terakhir misal Jokowi. Kedua, Cawapres harus religius sebagai penyeimbang," katanya.
Apalagi kata Noel, suara pemilih pemula pada Pilpres 2024 meningkat tajam. Suara kaum milenial ini hanya akan memilih capres dan Cawapres yang mewakili atau representasi mereka.
Karena itu kata Noel, duet Ganjar dan Sandiaga memiliki peluang terbesar untuk maju dan memenangi kompetisi 2024.
Meskipun demikian kata Noel keputusan keduanya maju dalam Pilpres 2024 sangat bergantung pada partai politik masing-masing. Meskipun demikian kata Noel, apabila elektabilitas kedua tokoh tersebut tinggi, maka kemungkinan besar akan dicalonkan pada Pilpres mendatang.