Neymar Pamer Perut Buncit, Paris Saint-Germain Panik

Bintang asal Brazil, Neymar Junior kini tengah menikmati masa liburan usai berlaga di Copa America 2021.

Handover
Kondisi fisik Neymar dengan perut buncit saat liburan menuai kritik dari para pecinta sepak bola. 

TRIBUNPALU.COM - Bintang asal Brazil, Neymar Junior kini tengah menikmati masa liburan usai berlaga di Copa America 2021.

Pemain berusia 29 tahun itu diberikan jatah liburan oleh klubnya, Paris Saint-Germain setelah melakukan tugas negara tersebut.

Sayangnya, waktu liburan dilewatkan Neymar tanpa menjaga pola hidup sehat sebagai atlet.

Baru-baru ini beredar foto memperlihatkan Neymar sedang menghabiskan waktu liburan dengan perubahan kondisi fisik yang bikin heboh jagat sepak bola.

Neymar yang selama ini dikenal memiliki tubuh atletis terlihat lebih berisi.

Baca juga: Nasib Egy Maulana Belum Punya Klub Usai Kontrak Tak Diperpanjang Lechia, Ogah Tinggalkan Eropa

Bukan hanya itu, mantan pemain Santos terlihat enjoy memamerkan perut buncitnya saat menghabiskan waktu liburan.

Hal tersebut menuai kritik netizen karena Neymat dianggap terlalu menikmati waktu liburan tanpa memperhatikan kondisi fisiknya sebagai atlet.

Padahal, Neymar baru absen dari lapangan hijau sekitar 31 hari usai menjalani final Copa America 2021.

Penampakan fisik Neymar yang kurang ideal tersebut lantas jadi bahan perbincangan dan bahkan cibiran.

Sebagai pemilik jasa Neymar, PSG pun bereaksi.

Baca juga: Update Daftar Harga dan Spesifikasi HP Xiaomi Agustus 2021: Redmi Note 10 Dibanderol 2,4 Jutaan

Menurut laporan RMC yang dikutip BolaSport.com, perut buncit Neymar membawa kekhawatiran bagi PSG.

Les Parisiens takut kalau bomber andalannya tidak berada dalam kondisi prima saat datang ke tempat latihan.

Neymar sendiri dijadwalkan kembali berlatih bersama tim pada pekan ini.

Tanpa Neymar, PSG melewati lima partai uji coba dengan hasil tiga kemenangan dan dua skor seri.

Baca juga: Kim Jong Un Murka Perintahnya Ditentang, Mayor Jenderal Korea Utara Langsung Dieksekusi Mati

Tren positif PSG terhenti setelah tumbang 0-1 dari Lille dalam perebutan gelar Piala Super Prancis, Senin (2/8/2021).

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved