Tips agar CV Terlihat Memiliki Nilai Tambah dan Menarik Minat Interviewer
Agar CV terlihat lebih menarik, Anda bisa mencantumkan pengalaman terbaik Anda seperti pengalaman menjadi pemimpin, hingga berpengalaman berkompetisi.
TRIBUNPALU.COM – Curriculum Vitae atau biasa disebut dengan CV menjadi satu diantara banyak berkas yang harus dilampirkan ketika melamar pekerjaan.
Biasanya CV terdiri dari informasi singkat tentang data diri Anda dan juga berbagai pengalaman yang Anda miliki.
CV juga menjadi bagian terpenting seorang interviewer atau HR dalam menyeleksi calon karyawan yang cocok untuk bergabung dalam sebuah perusahaan tersebut.
Tentu saja, CV yang Anda lampirkan dalam berkas lamaran bisa menjadi penentu apakah Anda bisa lolos ke tahap selanjutnya atau tidak.
Untuk itu, sebaiknya perhatikan CV yang akan Anda kirim ke sebuah perusahaan dan usahakan Anda mencantumkan beberapa poin yang dapat menjadi nilai tambahan untuk Anda.
Baca juga: Tips Cara Membuat CV yang Baik, Penting Bagi Anda yang Ingin Melamar Kerja
Melansir dari laman Instagram Junar Asunyi, berikut ini adalah informasi yang menjadi nilai tambahan di CV Anda :
1. Memiliki pengalaman dalam sebuah kompetisi
Jika Anda memiliki sebuah pengalaman mengikuti ataupun memenangkan sebuah kompetisi atau suatu perlombaan, tentu saja hal ini akan menjadi nilai tambah Anda ketika melamar pekerjaan.
Pastikan pengalaman kompetisi Anda juga sesuai dengan bidang yang sedang Anda lamar, contoh : Jika Anda melamar sebagai content creator dan memiliki pengalaman dalam sebuah kompetisi dalam sebuah pembuatan karya audio visual dan hal serupa, Anda bisa mencantumkannya.
Mencantumkan pengalaman mengikuti atau menang dalam sebuah kompetisi menandakan bahwa Anda memang memiliki keahlian di dalam bidang tersebut.
Tentu saja hal ini akan membuat interviewer atau HR tertarik untuk memanggil Anda pada tahapan selanjutnya.
2. Mengikuti sertifikasi/pelatihan
Mengikuti sertifikasi atau pelatihan di bidang yang sesuai dengan perusahaan yang Anda lamar, menjadikan nilai tambahan untuk Anda.
Ini menanadakan jika Anda memang sudah memiliki pengalaman dalam pelatihan bidang yang sesuai dan dianggap mampu dalam menjalani pekerjaan yang relevan.
Pastikan juga sertifikasi atau pelatihan yang Anda kuti dari Lembaga yang sudah terpercaya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/ilustrasi-lowongan-pekerjaan.jpg)