Lebaran 2022
Jelang Arus Balik, Kapolda Sulteng dan Danrem 132/Tadulako Pastikan Kesiapan Pos Pelayanan
Kapolda Sulteng Irjen Pol Rudy Sufahriadi bersama Danrem 132/Tadulako Brigjen TNI Toto Nurwanto melakukan inspeksi mendadak ke Pos Pelayanan Ops Ketup
Penulis: Ketut Suta | Editor: Haqir Muhakir
Laporan Wartawan TribunPalu.com, Ketut Suta
TRIBUNPALU.COM, PALU - Kapolda Sulteng Irjen Pol Rudy Sufahriadi bersama Danrem 132/Tadulako Brigjen TNI Toto Nurwanto melakukan inspeksi mendadak ke Pos Pelayanan Ops Ketupat Tinombala 2022.
Dengan menyasar Pos Pelayanan di Bandara Mutiara Sis Aljufri dan Pelabuhan Pantoloan Palu, Kamis (5/5/2022).
Itu dalam kesiapan menghadapi puncak arus balik mudik pasca libur Idul fitri 1443 Hijriah mulai hari, Jumat (6/5/2022).
Kabid Humas Polda Sulteng Kombes Pol Didik Supranoto mengatakan, saat kunjungan tersbut, dengan melakukan pengecekan sarana dan prasarana.
Serta memberikan arahan kepada petugas gabungan bertugas di Pos Pelayanan.
"Diperkirakan mulai besok arus balik masyarakat ke Sulteng atau Kota Palu, pasca libur Idul Fitri 1443 H. Dikarenakan hari Senin masyarakat kembali bekerja atau sekolah," ujar Didik.
Baca juga: Libur Lebaran 2022, Warga Nikmati Suasana Pantai Kawasan Masjid Apung Palu
Dalam kunjunganya itu juga, Didik mengatakan bahwa kapolda juga memberikan arahan dan motivasi kepada seluruh petugas Pos.
Agar memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat yang selesai liburan, dan kembali ke Sulteng pasca melaksanakan libur hari raya Idul fitri.(*)