Poso Hari Ini

2 Desa di Kecamatan Lore Utara Poso Diterjang Banjir, 504 Jiwa Terdampak

Tak hanya pemukiman, satu unit sekolah dasar dan 2 masjid ikut terdampak.

Editor: mahyuddin
handover
Banjir menerjang Kecamatan Lore Utara, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, Selasa (26/12/2023). 

Laporan Wartawan TribunPalu.com, Syahril

TRIBUNPALU.COM, POSO - Banjir menerjang Desa Atilupu, Kecamatan Lore Utara, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, Selasa (26/12/2023).

Hujan dengan intensitas tinggi menyebabkan aliran Sungai Desa Atilupu meluap dan menggenangi permukiman warga.

Peristiwa itu terjadi Selasa (26/12/2023), sekira pukul 19.42 Wita malam.

Berdasarkan data BPBD Sulteng, Rabu (27/12/2023), sedikitnya 126 Kepala Keluarga (KK) dengan 504 jiwa terdampak Banjir.

Tak hanya pemukiman, satu unit sekolah dasar dan 2 masjid ikut terdampak.

Baca juga: Bertambah Satu Lagi! Kini Total Korban Tewas Ledakan Tungku Smelter PT ITSS Capai 19 Orang

Jembatan yang menghubungkan Dusun Lancirang tak luput dari terjangan Banjir.

Sementara di Desa Bumi Banyusari, tanggul Sungai Pembala jebol.

Akibatnya, aliran air menggenangi kebun masyarakat.

BPBD Sulteng melaporkan, air yang menerjang kedua desa tersebut telah surut.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved