Ramadhan 2024

Harga Daging Sapi di Sigi Melambung Naik Jelang Puasa Ramadhan

Pedang Daging Sapi Idhar mengatakan, harga naik dari pemasok menjelang Puasa Ramadhan.

Editor: mahyuddin
ANGELINA/TRIBUNPALU.COM
Daging Sapi naik harga menjelang Puasa Ramadhan di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah. Harga Daging Sapi lapak Jl Pramuka, Desa Mpanau, berkisar Rp 130 ribu hingga Rp 135 ribu per Kg. 

Laporan Wartawan TribunPalu.com, Angelina

TRIBUNPALU.COM, SIGI - Daging Sapi naik harga menjelang Puasa Ramadhan di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah.

Harga Daging Sapi lapak Jl Pramuka, Desa Mpanau, berkisar Rp 130 ribu hingga Rp 135 ribu per Kg.

Sementara untuk harga tulang sapi Rp 110 ribu Kg.

Pedang Daging Sapi Idhar mengatakan, harga naik dari pemasok menjelang Puasa Ramadhan.

Baca juga: Jelang Puasa Ramadan, Penjual Daging Sapi Menjamur di Jl Pramuka Sigi

Padahal, harga Daging Sapi pekan lalu berkisar Rp 120 ribu dan tulang hanya Rp 80 ribu.

"Untuk daging naik sekitar Rp 10 ribu dan tulang naik Rp 30 ribu. Kenaikan harga ini sudah hal biasa dalam menyambut hari-hari besar keagamaan," ucap Idhar.

Dia menambahkan, kenaikan harga daging juga disebabkan harga jual sapi dalam satu ekor mengalami kenaikan.

(*) 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved