Sulteng Hari Ini
Kejati Sulteng Edukasi Pelajar SMAN Model Terpadu Madani Palu Terkait Dampak Hukum Judi Online
Kepala Seksi Penerangan Hukum Kejati Sulteng Laode Abd Sofian selaku narasumber menyampaikan beberapa hal terkait tugas fungsi kejaksaan.
Penulis: Citizen Reporter | Editor: mahyuddin
TRIBUNPALU.COM, PALU - Tim Penkum Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah (Kejati Sulteng) melaksanakan program Jaksa Masuk Sekolah sebagai memberikan pemahaman hukum kepada siswa terkait Narkoba dan Judi Online.
Kegiatan bertajuk "Membangun Masa Depan Cerah Tanpa Narkoba dan Perilaku Judi" itu berlangsung di SMAN Model Terpadu Madani Palu, Jl Soekarno Hatta, Kelurahan Talise, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Sulawesi Tengah.
Kepala Seksi Penerangan Hukum Kejati Sulteng Laode Abd Sofian selaku narasumber menyampaikan beberapa hal terkait tugas fungsi kejaksaan.
Selain penegakan hukum, juga tindakan preventif timbulnya pelanggaran.
Baca juga: Operasi Patuh Tinombala 2024, 8 Pelanggaran Ini jadi Sasaran Penindakan Polda Sulteng
"Fokus utama penyampaian materi adalah untuk memberikan pemahaman hukum kepada siswa terkait Narkoba dan Judi, khususnya Judi Online. Diharapkan ke depannya siswa tidak terlibat dalam peredaran dan penyalahgunaan narkoba, serta tidak terpapar dengan pengaruh perilaku Judi Online yang sedang menjamur saat ini," jelas Laode Abd Sofian melalui rilisnya, Senin (15/7/2024).
Laode Abd Sofian juga memaparkan terkait pendidikan karakter dan nilai-nilai kejujuran, kepedulian, kemandirian, kedisiplinan, tanggung jawab, kerja keras, kesederhanaan, dan keadilan.
"Jangan nodai masa depanmu dengan narkoba dan perilaku judi. Persiapkan dirimu menjadi SDM yang unggul untuk menata masa depan cerah dalam menyongsong Indonesia Emas 2045," ucap Laode.
Pada kesempatan itu, siswa SMAN Madani menyampaikan komitmennya untuk tidak terlibat Narkoba dan Permainan Judi.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kasi Sosbud Kejati Sulteng Firdaus M Zein dan para Staf Intelijen Kejati Sulteng.(*)
Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah
Jaksa Masuk Sekolah
Judi Online
Kejati Sulteng
SMAN Model Terpadu Madani Palu
| 260 Warga Palu Utara Nikmati Terapi Relaksasi Gratis Rayakan HUT ke-80 Korps Brimob |
|
|---|
| Sambut HUT ke-80, Brimob Polda Sulteng Gelar Hipnoterapi Massal dan Salurkan 260 Paket Sembako |
|
|---|
| Harga Cabai di Banggai Terus Anjlok hingga Rp20 Ribu |
|
|---|
| Wujud Sinergitas TNI-Polri, Pangdam XXIII/Palaka Wira Sambut Kapolda Sulteng Baru |
|
|---|
| Gubernur Sulteng Dorong Keberlanjutan Program Persami KKRI untuk Siswa SMA |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.