Mobil Rombongan Popda Kecelakaan
Hindari Kucing, Mobil Kontingen Popda Palu Tabrak Saluran Air
Kecelakaan terjadi sekitar pukul 04.30 Wita, Senin (5/8/2024), melibatkan mobil Suzuki Ertiga dengan nomor polisi DN 1736 NJ dikemudikan oleh GAK.
Laporan Wartawan TribunPalu.com, Priyatno
TRIBUNPALU.COM, PALU - Mobil Kontingen Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Sulawesi Tengah Asal Kota Palu mengalami kecelakaan lalu lintas tunggal di Jl. Trans Sulawesi, Kelurahan Mamboro, Kecamatan Palu Utara, Kota Palu.
Kecelakaan terjadi sekitar pukul 04.30 Wita, Senin (5/8/2024), melibatkan mobil Suzuki Ertiga dengan nomor polisi DN 1736 NJ yang dikemudikan oleh GAK (53 tahun).
Berdasarkan olah TKP Unit Lakalantas Polsek Tawaeli, mobil bergerak dengan kecepatan tinggi dari arah utara menuju selatan.
"Saat menghindari seekor kucing yang melintas, Mobil Suzuki Ertiga DN 1736 NJ kehilangan kendali dan menabrak saluran air di tepi jalan," ujar Kepala SPKT Regu II/B Aiptu Saharuddin dalam keterangan tertulis, Selasa (6/8/2024).
Baca juga: Produksi Cabai Rawit di Morowali Turun Akibat Curah Hujan Tinggi
Akibat dari kecelakaan itu, dua orang mengalami luka berat, lima orang lainnya mengalami luka ringan, dan kerugian materil diperkirakan mencapai Rp 40.000.000.
Pengemudi mobil mengalami luka lecet pada kaki dan sesak napas, dan saat ini dirawat di RS Madani Palu.
Penumpang SNF (15) mengalami pendarahan di mulut dan memar pada kaki serta dirawat di RS Undata Palu.
NH (15) mengalami benturan pada kepala, ENS (51) juga mengalami benturan pada kepala, sementara FH (47) mengalami benturan pada hidung. AG (23) mengalami luka lecet pada kaki, dan FI (17) mengalami luka lecet pada kaki kanan. Semua penumpang dirawat di RS Undata Palu. ( ViralLokal/*)
Kota Palu
Aiptu Saharuddin
Popda
Popda Sulteng
Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda)
Sulawesi Tengah
ViralLokal
Hadianto Rasyid Tinjau Kondisi Atlet POPDA Pasca Kecelakaan di Rumah Sakit |
![]() |
---|
Mobil Rombongan Popda Kota Palu Kecelakaan Tunggal, 7 Penumpang Dilarikan ke Rumah Sakit |
![]() |
---|
Dispora Kota Palu Ungkap 2 Pelajar Popda Dirawat di RSUD Undata, Satu Masih di ICU |
![]() |
---|
Mobil Rombongan Pelajar Popda Asal Kota Palu Kecelakaan Tunggal, 2 Atlet Cedera |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.