DEMO SEPTEMBER BANGGAI

Hanya 10 dari 35 Anggota DPRD Banggai Sulteng Temui Massa Aksi

Anggota DPRD Banggai, Mursidin memastikan proses penyusunan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) sudah lebuh dari separuh.

|
Penulis: Alisan | Editor: Fadhila Amalia
Alisan/TribunPalu
AKSI DEMONSTRASI - Tak seluruh Anggota DPRD Banggai menemui massa aksi saat demonstrasi, Senin (1/9/2025).  Dari 35 Anggota DPRD Banggai, hanya sepuluh wakil rakyat menemui massa aksi. 

Laporan Wartawan TribunPalu.com, Alisan Lasande 

TRIBUNPALU.COM, BANGGAI - Tak seluruh Anggota DPRD Banggai menemui massa aksi saat demonstrasi, Senin (1/9/2025). 

Dari 35 Anggota DPRD Banggai, hanya sepuluh wakil rakyat menemui massa aksi.

Termasuk Ketua DPRD Banggai, Saripudin Tjahjo tidak hadir.

Massa aksi ditemui Siti Arya Nurhaeningsih, Suharto Yinata, I Made Dharma, Akmal, Mursidin, Kartini Akbar, Sucipto, Naim Saleh serta Lutfi Samaduri.

Baca juga: 30 Agenda Diselesaikan, DPRD Donggala Tutup Masa Sidang II dan Mulai Sidang III

Wakil Ketua DPRD Banggai I Putu Gumi memimpin pertemuan ini.

Dari depan gendung DPRD Banggai, kini mahasiswa telah berada di ruang rapat paripurna. 

Mahasiswa meminta dokumen APBD 2025 dan Program Legislasi Daerah (Prolegda). 

Dokumen APBD Banggai 2025 telah diserahkan kepada massa aksi.

"Dokumen ini kita pelajari. Fisiknya sudah ada sama kita, kita agendakan dialognya," tutur seorang massa aksi.

Dokumen cukup tebal karena terdapat seluruh pendapatan dan belanja setiap perangkat daerah.

Baca juga: Kapolres Morowali Apresiasi Dialog Damai HMI MPO Terkait Kasus Ojol dan Aksi Anarki

Anggota DPRD Banggai, Mursidin memastikan proses penyusunan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) sudah lebuh dari separuh.

"Alhamdulillah dari 12 Raperda sudah 80 persen progresnya," jelas 

Mursidin menargetkan Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) tuntas sebelum akhir tahun.

Baca juga: Demo di Luwuk, Massa Aksi Protes Proyek Rp7,1 Miliar Gedung Baru DPRD Banggai

"DPRD akan memberikan hasilnya kepada mahasiswa," ujarnya. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved