Komunitas Sulteng

Hestiwati Nanga Nahkodai PMI Parigi Moutong, Target 9 Ribu Kantong Darah per Tahun

Prosesi pelantikan dipimpin Ketua PMI Sulteng Hidayat Lamakarate dan dihadiri sejumlah pejabat daerah.

Penulis: Abdul Humul Faaiz | Editor: mahyuddin
HANDOVER
PMI PARIGI MOUTONG - Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Parigi Moutong Hestiwati Nanga, resmi dilantik untuk masa bakti 2025–2030. Pelantikan berlangsung di Ruang Rapat Lantai II Kantor Bupati Parigi Moutong, Minggu (26/10/2025). 

Laporan Wartawan TribunPalu.com, Abdul Humul Faaiz

PARIGI MOUTONG, TRIBUNPALU.COM - Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Parigi Moutong Hestiwati Nanga, resmi dilantik untuk masa bakti 2025–2030.

Pelantikan berlangsung di Ruang Rapat Lantai II Kantor Bupati Parigi Moutong, Minggu (26/10/2025).

Prosesi pelantikan dipimpin Ketua PMI Sulteng Hidayat Lamakarate dan dihadiri sejumlah pejabat daerah.

Usai dilantik, Hestiwati Nanga menegaskan komitmennya memperkuat peran PMI di bidang pelayanan darah dan penanggulangan bencana.

Baca juga: Arus Lancar, Sistem Buka Tutup Jalan Kebun Kopi Parigi Moutong Sulteng Dihentikan

Menurutnya, ketersediaan darah masih menjadi tantangan besar di Kabupaten Parigi Moutong.

“PMI menargetkan 9.000 kantong darah per tahun, namun baru sekitar 800 kantong yang terpenuhi,” ujar Hestiwati dalam sambutannya.

Ia menjelaskan, capaian tersebut disebabkan rendahnya kesadaran masyarakat untuk rutin mendonorkan darah.

Untuk itu, PMI Parigi Moutong akan memperluas jaringan relawan di seluruh kecamatan.

Selain itu, pihaknya berencana memperbanyak kegiatan donor darah dan melakukan sosialisasi di sekolah serta perkantoran.

Hestiwati juga menyoroti pentingnya pembangunan Unit Donor Darah (UDD) di Parigi Moutong agar pelayanan bisa mandiri.

“Rencana pembangunan UDD sedang kami susun dan kami harap mendapat dukungan penuh dari pemerintah daerah,” katanya.

Hestiwati Nanga menyebut keberadaan UDD akan mempermudah distribusi darah tanpa bergantung ke daerah lain.

Baca juga: PMI Banggai Gelar Mukerkab, Teguhkan Komitmen di Garda Terdepan Kemanusiaan

Ketua PMI Provinsi Sulawesi Tengah, Hidayat Lamakarate, mengapresiasi semangat pengurus baru PMI Parigi Moutong.

Menurutnya, PMI harus memperkuat kerja sama lintas sektor agar pelayanan kemanusiaan berjalan maksimal.

“Ketersediaan darah bukan hanya tanggung jawab PMI, tetapi juga masyarakat dan pemerintah daerah,” ucap Hidayat.

Ia berharap kepemimpinan Hestiwati mampu membawa PMI Parigi Moutong lebih maju dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

“Dengan kerja sama yang kuat dan komitmen kemanusiaan, PMI bisa menjadi garda terdepan dalam menolong sesama,” pungkasnya.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved