Viral Sosmed

Viral di Sosmed, Oknum Driver Gojek Bakar Hidup-hidup Seekor Anjing di Menteng

anjing berjenis mix dalmatian tersebut diduga dipukul dengan botol dan dibakar hingga sekarat.

Dogtime
Ilustrasi anjing dalmatian 

TRIBUNPALU.COM - Sebuah kabar memilukan ramai dibicarakan di media sosial beberapa waktu belakangan ini.

Seekor anjing bernama Lucky ditemukan sekarat sebelum akhirnya tewas lantaran dipukul dan dibakar hidup-hidup di wilayah Menteng, Jakarta Pusat, pada Jumat (10/5/2019) malam.

Pengurus Yayasan Sarana Metta Indonesia, Christian Joshua Pale, mengatakan, anjing berjenis mix dalmatian tersebut diduga dipukul dengan botol dan dibakar hingga sekarat.

Pelaku diketahui sebagai oknum pengemudi ojek online yang merupakan tetangga pemilik anjing tersebut.

"Lucky ini milik dari ibu Melly. Jumat sore Lucky lagi asyik duduk di dalam kandangnya tiba-tiba ada satu warga kencing di samping kandang dia dan Lucky refleks mencakarnya," ucap Christian seperti yang dikutip Tribunpalu.com dari Kompas.com, Senin (13/5/2019).

Tersangka Pembuat Video Adu Domba TNI-Polri Berharap BPN Prabowo-Sandi Berikan Bantuan Hukum

Christian juga membagikan informasi terkait pelaku tindakan keji tersebut di akun Instagram miliknya di christian_joshuapale.

Foto pelaku pembakar anjing idup-idup Dek Lucky
.
This man burn alive a dog.
.
Sebelon dedek dibakar, kepala Dek Lucky dipukul pakai botol isi bensin dan ini yang menyebabkan kepala dedek luka dan berjalan sempoyongan.
.
Saat dibakar dedek tidak bisa berlari kencang akibat pukulan dengan botol tersebut.
.
Ada saksi yang membantu memadamkan api yang menceritakan kronologisnya ke nyai
.
Sekarang nyai bersama bunda M dan Dek Vanessa otw Polda Metro Jaya utk membuat laporan ini.
.
Stay tune karena nanti nyai akan live instagram pernyataan resmi bunda yg menceritakan kronologis kematian dedek.
.
FB pelaku akan nyai publish di Fan Page Animals Hope Shelter

Kronologi Pembunuhan

Oknum ojol bernama Maulady ini marah lantaran dicakar oleh Lucky.

Ia pun meminta agar anjing itu segera dipindahkan dan mengancam akan dibakar jika tak dipindahkan.

Namun, lantaran pemilik anjing tersebut harus melaksanakan shalat tarawih, tidak ada yang memindahkan anjingnya.

"Ketika pulang pemiliknya sangat shock dan terpukul melihat kondisi Lucky sekarat dengan luka bakar di dalam kandangnya ternyata ancaman warga itu benar, Lucky dibakar hidup-hidup di dalam kandangnya yang sebelumnya kepala anjing tersebut dilempar dengan botol berisi bensin hingga pecah," kata dia.

Nyawa Lucky pun tak dapat ditolong meski dengan menggunakan infus lantaran sistem peredaran darahnya sudah dalam kondisi buruk.

Forkopimda di Sulteng Apresiasi Kinerja KPU Selesaikan Rekapitulasi Tingkat Provinsi

Saat ini, pemilik anjing tersebut beserta tim pendamping dari Sarana Metta Indonesia sudah melaporkan kejadian ini ke pihak berwajib di Polsek Menteng dan Polda Metro Jaya.

"Sudah dilaporkan semalam dan polisi langsung mengamankan TKP dan barang bukti. Police line sudah dibuat langsung," kata dia. 

Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved