Liga 1 2020
Secara Bertahap, Skuat dan Ofisial Persib Bandung Jalani Tes Corona
Secara bertahap, pemain dan ofisial Persib Bandung menjalani tes pengecekan Cvoid-19 atau corona.
TRIBUNPALU.COM - Secara bertahap, pemain dan ofisial Persib Bandung menjalani tes pengecekan Cvoid-19 atau corona.
Persib Bandung bersama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat bertindak untuk melakukan pencegahan.
Hari ini, Senin 16 Maret 2020, beberapa anggota skuat Persib Bandung menjalani tes Corona yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Jabar.
Tes yang digelar pukul 12 siang ini mendapatkan tinjauan langsung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Ada sejumlah pemain dan staf yang melakukan tes Corona hari ini.
Dokter tim PERSIB dr. M. Rafi Ghani mengatakan tes ini merupakan agenda yang sangat penting untuk skuat Pangeran Biru.
"Setelah apa yang disampaikan gubernur, ini merupakan langkah untuk pencegahan atau memutus rantai penyebaran wabah Corona. Kita semua tahu wabah ini menyebar dengan sangat cepat," buka Rafi seusai tes Corona dikutip dari laman resmi Persib Bandung.
"Sebelumnya kami dari tim pun sudah berinisiatif untuk segera melakukan tes terhadap semua pemain maupun ofisial. Karena beberapa keterbatasan, pemeriksaan ini akan dilakukan dalam beberapa tahap. Tahap pertama 10 orang dulu," lanjut Rafi.
Rafi menyampaikan, hasil dari tes ini akan segera diketahui dalam jangka waktu kurang dari enam jam.
"Tadi dilakukan tes meliputi hidung dan mulut. Hasil tesnya sudah bisa didapatkan sekitar lima jam setelah dilakukan tes," terangnya.
Jadwal Terbaru Liga 1 2020 Pekan ke-4, PSS vs Persik Kediri, Arema FC vs Persija , PSM vs Persib |
![]() |
---|
Wacana Liga 1 Digelar Tanpa Penonton, Pelatih Persib Bandung: Maksimalkan Peran Media Penyiaran |
![]() |
---|
Liga 1 Berhenti Bergulir, Persib Berkomitmen Gaji Pemain Sesuai Anjuran PSSI |
![]() |
---|
Persib Bandung Ganti Jabat Tangan dengan Salam Siku Cegah Corona |
![]() |
---|
Persib Bandung Sapu Bersih 3 Laga Awal Liga 1 2020, Ini Fakta Menarik dan Rekor yang Pecah |
![]() |
---|