Viral Media Sosial

Bermula dari Sekadar Mengidolakan hingga Menikah, Kisah Cinta Murid dan Guru Ini Jadi Viral

Sebuah kisah cinta antara seorang murid dan gurunya, yakni Bessa Ayu Wulandari Kasin dan Jamal, belum lama ini menjadi viral di media sosial.

Tribunnews/Istimewa
Foto-foto saat Ayu hendak lulus SMA dengan Jamal yang masih menjadi guru honorer hingga menikah dan sudah menjadi PNS. 

TRIBUNPALU.COM - Sebuah kisah cinta antara seorang murid dan gurunya belum lama ini menjadi viral di media sosial.

Kisah cinta itu milik Bessa Ayu Wulandari Kasin yang merupakan murid, dan gurunya, Jamal.

Video TikTok unggahan Ayu, sapaannya, viral lantaran menunjukkan kisah cintanya yang berakhir bahagia.

Sebelum duduk di pelaminan, Jamal merupakan seorang guru honorer saat Ayu duduk di bangku SMA.

Kala itu, Ayu sudah memendam rasa dan mengidolakan Jamal saat menjadi guru di sekolahnya.

Ayu mengatakan, suaminya itu menjadi idola di sekolah lantaran paras tampannya.

Meski tidak mengajarnya secara langsung, Ayu menyukai sosok Jamal lantaran mirip dengan artis idolanya.

Namun, Ayu mengakui, dirinya dan Jamal justru menjadi akrab setelah lulus SMA.

Foto-foto saat Ayu, siswa kelas 3 SMA yang mengidolakan Jamal, gurunya di sekolah.
Foto-foto saat Ayu, siswa kelas 3 SMA yang mengidolakan Jamal, gurunya di sekolah. (Tribunnews/Istimewa)

Mereka didekatkan dalam rekreasi sekolah bersama guru dan murid.

Pun saat Ayu berkuliah di Universitas Negeri Makassar, Jamal kerap menemuinya kala ada urusan sekolah di Makassar.

Semenjak itu, jalinan asmara mereka kian merajut hingga berakhir di pelaminan pada 6 Juli 2018 lalu.

Kini, keduanya sudah bahagia dan memiliki seorang anak yang berusia satu tahun.

Ayu menuturkan, kala mengetahui dirinya dan Jamal menjalin hubungan, teman-temannya tidak percaya.

Pasalnya, kisah cinta perempuan yang tinggal di Anabanua, Kecamatan Maningapajo, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan ini serupa dengan kisah cinta fiksi yang hanya ada di film saja.

Seorang Wanita di China Cuma Naik Lift selama Satu Menit, Tularkan Covid-19 pada 71 Orang

Seorang Pria di Madiun Positif Covid-19, Diduga Tertular saat Dijenguk Kerabat dari Surabaya

Selain Diangkat Karyawan Tetap, Dua Petugas KRL yang Kembalikan Uang Rp500 Juta Dapat Asuransi Jiwa

Foto-foto saat Jamal dan Ayu menikah hingga memiliki anak.
Foto-foto saat Jamal dan Ayu menikah hingga memiliki anak. (Tribunnews/Istimewa)

"Mereka komentarnya seperti bukan cerita nyata tapi ada di dunia nyata menimpa saya."

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved