Jadi Trending di Twitter, Yunarto Wijaya Beri Reaksi soal Dukungan Anies Baswedan Jadi Presiden 2024

Yunarto Wijaya bereaksi soal dukungan untuk Anies Baswedan jadi Presiden 2024. Tagar #AniesForPresidentRI2024 mencuat jadi trending di Twitter.

Editor: Imam Saputro
Kolase TribunPalu.com - Kompas.com/Totok Wijayanto X Instagram Yunarto Wijaya
Yunarto Wijaya bereaksi soal dukungan untuk Anies Baswedan jadi Presiden 2024. Tagar #AniesForPresidentRI2024 mencuat jadi trending di Twitter. 

TRIBUNPALU.COM - Pagi ini tanda pagar (tagar) dukungan warganet untuk Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mencuat di Twitter.

Mereka membuat dukungan agar Anies Baswedan maju menjadi Presiden Republik Indonesia tahun 2024 mendatang.

Sedari pagi tagar #AniesForPresidentRI2024 memasuki jajaran trending populer di Indonesia dengan kurang lebih 5 ribu penyebutan hingga saat ini.

(Tangkapan Layar Twitter)

Tagar itu juga dipakai oleh akun Twitter ofisial Front Pembela Islam (FPI).

Dalam cuitan itu, FPI mengunggah potret Anies Baswedan saat menunaikan salat Magrib di Polda Metro Jaya pada Selasa (17/11/2020), di mana ia masih menjalani proses pemeriksaan akibat kerumunan massa simpatisan Habib Rizieq Shihab.

FPI juga memberikan keterangan unggahan sebagai berikut.

"#Anies4PresidenRI2024. Gass.. Guncang Istana!" cuit @DPPFPI_ID, Rabu (18/11/2020) pagi.

Baca juga: Yunarto Wijaya Bikin Prediksi Ngawur: Habib Rizieq Shihab Bakal Dapat Bintang Mahaputera Tahun Depan

Menyikapi hal tersebut, konsultan politik Yunarto Wijaya pun memberikan reaksi di akun Twitter pribadinya.

Ia menyebut tagar tersebut dilambungkan oleh bot atau akun yang bertindak secara otomatis di Twitter.

Seperti diketahui, Yunarto Wijaya memang kerap memberikan kritik terhadap Anies Baswedan dalam urusan memimpin DKI Jakarta.

Tak heran jika Yunarto Wijaya kerap menyindir eks Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu.

"Bot Anies for president dari pagi banyak amat di-blast (emoji tertawa)" cuit @yunartowijaya, Rabu (18/11/2020) siang.

Cuitan itu mendapat banyak respons sebab hingga saat ini sudah mendapatkan 682 suka dan 160 komentar dari warganet.

Sebelumnya, nama Anies Baswedan telah digadang-gadang masuk dalam bursa Pilpres 2024.

Sebagaimana diberitakan Tribunnews.com, lembaga survei Indikator Politik pada bulan lalu, elektabilitas Anies Baswedan berada di angka 14,4 persen.

Angka ini merupakan posisi ketiga di bawah Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Prabowo dan Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto.

Baca juga: Anies Tanggapi Hasil Survei Elektabilitas Dirinya yang Disebut Kalah dari Ganjar:Kayak Ramalan Cuaca

Ganjar Pranowo mendapatkan elektavlitas 18,7 persen dan Prabowo Subianto 16,8 persen.

Survei tersebut dilakukan dengan lima nama yang diajukan Indikator kepada responden dengan pertanyaan, "Jika pemilihan presiden diadakan sekarang, siapa yang akan bapak/ibu pilih sebegai presiden?".

Survei Indikator dilaksanakan pada 24-30 September 2020 terhadap 1.200 responden yang dipilih secara acak dari kumpulan sampel yang pernah diwawancarai langsung oleh Indikator Politik Indonesia.

Survei terhadap 1.200 responden dilakukan melalui telepon karena dalam negeri sedang pandemi Covid-19.

Adapun margin of error kurang lebih 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Sampel berasal dari seluruh provinsi yang terdistribusi secara proporsional.

Respons Anies soal Peluang Maju di 2024

Pada Juni 2020 lalu, Anies pernah memberi tanggapan soal berbagai hasil survei yang memasukkan dirinya dalam bursa Pilpres 2024.

Dilansir dari Youtube Talkshow tvOne, Anies Baswedan pun angkat suara terkait hasil survei yang berkaitan dengan pemilhan presiden (Pilpres) 2024 mendatang itu.

Dikutip dari Pos Kupang, mulanya, Anies Baswedan diperlihatkan beberapa artikel tentang hasil survei tersebut.

Artikel pertama menyebutkan jika elektabilitas Anies, Ridwan Kamil dan Ganjar Pranowo sulit bertahan hingga 2024.

Kemudian pada artikel selanjutnya disebutkan jika Anies terpopuler di media sosial namun kalah favorit dari Ridwan Kamil dan Ganjar Pranowo.

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. (Tribunnews.com)

Baca juga: Elektabilitas Ganjar dan Ridwan Kamil Naik, Anies Turun, Yunarto: Untung Bukan Si Botak yang Rilis

Menanggapi hal tersebut, Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini terlihat senyum-senyum.

Anies Baswedan pun mengatakan bahwa saat ini dirinya maupun Ridwan Kamil dan Ganjar Pranowo masih fokus mengurus wilayah masing-masing.

"Ini nulis 2024 ngetes surveinya sekarang, itu kaya gini 'ramalan cuaca 2022'," ucap Anies Baswedan berkelakar.

"Waktunya masih lama sekali, kita-kita semua ini masih fokus ngurusin wilayah masing-masing, saya masih ngurusin Jakarta," sambungnya.

Anies Baswedan lantas ditanya perasaannya tentang hasil survei yang menyatakan dirinya paling populer di media sosial.

"Tergantung mau lihat online yang mana, peristiwanya sama tapi beritanya yang mana," kata Anies terkekeh.

Baca juga: Anies Baswedan Diperiksa Polisi Buntut Kerumunan Hajatan Rizieq Shihab, Ini Komentar Tokoh Politik

Terlepas dari itu, Anies Baswedan rupanya memiliki prinsip sendiri untuk menyikapi adanya hasil survei tersebut;.

"Menurut saya gini, yang proporsional saja dan saya selalu bilang kalau dipuji jangan terbang kalau dicaci jangan tumbang," terang Anies Baswedan.

Dalam acara yang dipandu Wahyu Muryadi itu, Gubernur Anies pun disinggung soal keinginannya maju dalam kontestasi Pilpres 2024 mendatang.

"Ada yang bilang katanya pak Anies itu begitu sampai Jakarta, cita citanya mau jadi presiden, bener ga tuh?" ucap sang presenter.

"Tergantung om way lah, kalalu om way siap jadi promotor, yang ngerjain gimana?" jawab Anies Baswedan berkelakar.

(TribunPalu.com/Isti Prasetya, Tribunnews.com/Daryono/Seno Tri)

Sumber: Tribun Palu
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved