Viral
Viral Kisah Gadis 25 Tahun Harus Bolak Balik RS Gara-gara Doyan Makan Mie Instan Selama Kuliah
Gadis berusia 25 tahun terpaksa harus ke rumah sakit selama tiga kali dalam seminggu karena penyakit yang dideritanya.
TRIBUNPALU.COM - Gadis berusia 25 tahun terpaksa harus ke Rumah Sakit selama tiga kali dalam seminggu karena penyakit yang dideritanya.
Wanita ini menjalani pengobatan gagal ginjal dan asam urat.
Penyakit demikian diidap karena semasa kuliah, gadis berusia 25 tahun ini sangat doyan makan mie instan.
Postingan terkait seorang perempuan sedang menunggu antrian berobat ginjal diunggah oleh pengguna TikTok khadijah_azhari atau bernama Khadijah Azhari, Rabu (19/5/2021).
"Akibat makan mie instan, gadis ini harus berobat sudah tujuh tahun," tulisnya pada postingan.
Pada video, pengunggah video melakukan percakapan dengan perempuan yang mengidap masalah gagal ginjal.
Ia mengatakan, telah melakukan pengobatan selama tujuh tahun karena sering makan mie instan.
"Setiap hari makan mie instan, selama tiga tahun saat kuliah, setiap hari makan mie instan, harus cuci darah sebanyak tiga kali dalam seminggu," jelas perempuan pengidap gagal ginjal pada video.
Baca juga: Warga Sekitar Ikut Saksikan Gerhana Bulan Total dari Kantor BMKG Palu
Baca juga: Gerhana Bulan Total di Luwuk Sesekali Terhalang Awan Tebal
Bagi pelajar apalagi yang merantau jauh dari rumah untuk menuntut ilmu, makan mie instan menjadi pilihan bila kondisi keuangan tidak membaik.
Mie yang mudah dikonsumsi dan mudah didapatkan, menjadikannya mudah untuk dikonsumsi.
Apalagi banyak pilihan rasa, penikmat makan mie instan rasanya menjadi lebih suka menikmati makanan cepat saji ini.
Namun, jika dikonsumsi berlebihan, makanan yang lezat ini bisa menjadi sumber penyakit bagi tubuh.
Seperti yang dialami seorang gadis berusia 25 tahun ini.
Ia telah menghabiskan waktu selama tujuh tahun untuk berobat.