Palu Hari Ini
BPBD Catat 17 Ribu Penyaluran Dana Stimulan Tahap Dua Telah Tervalidasi
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Palu mencatat penyaluran dana stimulan tahap kedua yang telah tervalidasi saat ini sebanyak 17 ribu.
Penulis: Nur Saleha | Editor: Dimas Adi Satriyo
Laporan Wartawan TribunPalu.com, Nur Saleha
TRIBUNPALU.COM,PALU - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Palu mencatat penyaluran dana stimulan tahap kedua yang telah tervalidasi saat ini sebanyak 17 ribu.
Hal itu diungkapkan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD ) Kota Palu Singgih Prasetyo saat dikonfirmasi, pada Kamis (24/6/2021).
Baca juga: Divonis 4 Tahun Penjara, Rizieq Shihab Beri Pesan Ini ke Kuasa Hukum Soal Vonisnya
Baca juga: Bupati Parimo Harap Daerahnya jadi Destinasi Paralayang dan Diving
Baca juga: Kenalkan Novi, Orator Cantik saat Demo di DPRD Sulteng
Singgih mengatakan, dalam minggu ini penyaluran dana stimulan tahap kedua semuanya akan selesai.
"Insya Allah minggu ini sudah selesai saat telah mencapai 90 persen progresnya," ujarnya.
Kemudian dia menambahkan, hingga saat ini masih ada warga yang mengajukan datanya untuk untuk divalidasi.
Tercatat data yang masuk saat ini ada sekitar 4 ribuan dan data tersebut belum bisa diproses karena harus diusulkan lagi ke pemerintah pusat.
"Di setujui atau tidak itu kewenangan mereka karena itu perlu validasi dan asesmen lagi," ungkapnya (*)