Liga Inggris

Tsunami Trofi Bukan Lagi Ejekan, Kekuatan Man United Mulai Sempurna di Tangan Erik ten Hag

Manchester United menunjukkan potensi yang semakin lengkap pada musim kedua di bawah kepemimpinan pelatih Erik Ten Hag.

Adrian DENNIS / AFP
Skuad Manchester United. 

Persaingan bek kanan antara Diogo Dalot dan Wan-Bissaka diharapkan bisa membuat fullback kanan Manchester United bertambah kualitasnya.

Luke Shaw kemungkinan besar akan tetap menjadi pilihan utama di fullback kiri.

Beralih ke komposisi lini tengah Manchester United yang makin mewah dengan kehadiran Mason Mount.

Mason Mount diprediksi akan membuat lini tengah Manchester United makin berwarna.

Hal ini mengingat Mason Mount bisa berbagi peran dengan pemain berkualitas semacam Casemiro, Christian Eriksen dan Bruno Fernandes.

Eks pemain Chelsea itu bisa menjadi sosok pembeda dikala pergerakan Bruno Fernandes dikunci oleh tim lawan.

Lalu, Marcus Rashford yang baru saja memperpanjang kontrak bersama Manchester United tentu punya motivasi lebih untuk bisa tampil lebih baik musim depan.

Sementara, Jadon Sancho ataupun Anthony akan mencoba menemukan permainan terbaiknya untuk mempertajam sisi winger kanan Manchester United.

Barangkali posisi penyerang menjadi kepingan puzzle terakhir Manchester United yang perlu dilengkapi Ten Hag.

Kurang produktifnya Anthony Martial dan perginya Wout Weghorst membuat Manchester United butuh penyerang tajam musim depan.

Tak mengherankan, jika nama Rasmus Hojlund dari Atalanta menjadi target berikutnya Manchester United setelah mendatangkan Andre Onana.

Seandainya mampu mendaratkan rekan setim Erling Haaland di Timnas Norwegia tersebut, puzzle Manchester United seakan sudah lengkap.

Tsunami trofi yang diharapkan penggemar Manchester United pun bisa saja dipersembahkan Erik Ten Hag pada musim penuh keduanya di Old Trafford.

Prediksi Starting XI Manchester United Musim 2023/2024:

Andre Onana; Raphael Varane, Lisandro Martinez, Diogo Dalot, Luke Shaw; Casemiro, Mason Mount, Anthony, Marcus Rashford, Bruno Fernandes; Rasmus Hojland.(*)

 

(TribunPalu.com/Tribunnews.com)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved