Kunjungan Menteri

Menteri AHY Serahkan 655 SHM Rumah di Huntap Petobo

Sertifikat yang diserahkan kali ini merupakan hasil dari program konsolidasi tanah.

|
Jolinda
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyerahkan sebanyak 655 sertifikat hak milik kepada masyarakat di Huntap Petobo, Minggu (28/4/2024). 

Laporan Wartawan TribunPalu.com, Jolinda Amoreka 

TRIBUNPALU.COM, PALU - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyerahkan sebanyak 655 sertifikat hak milik kepada masyarakat di Huntap Petobo, Minggu (28/4/2024).

Sertifikat yang diserahkan kali ini merupakan hasil dari program konsolidasi tanah.

Tanah seluas 74 hektare ini diselesaikan melalui Konsolidasi Tanah dengan menyediakan 26 hektare yang diperuntukkan bagi Tanah Pembangunan (TP) yang penggunaannya untuk Huntap warga terdampak bencana.

Dalam kesempatan ini, AHY berharap masyarakat dapat menikmati dan memanfaatkan huntap yang telah diberikan. 

"Saya berharap masyarakat disini menikmati serta memanfaatkan huntap ini dengan sebaik-baiknya," ujar AHY.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved