Morowali Hari Ini

Bupati Morowali Iksan Apresiasi Peran Guru, Siapkan Insentif di Hardiknas 2025

Dalam momen tersebut, Bupati Morowali, Iksan Baharudin Abdul Rauf, menyampaikan apresiasinya atas peran penting Guru.

Penulis: Zulfadli | Editor: Regina Goldie
HANDOVER
APRESIASI GURU - Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 di Kantor Bupati Morowali berlangsung meriah dan penuh semangat.  

Laporan Wartawan TribunPalu.com, Zulfadli

TRIBUNPALU.COM, MOROWALI - Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 di Kantor Bupati Morowali berlangsung meriah dan penuh semangat. 

Dalam momen tersebut, Bupati Morowali, Iksan Baharudin Abdul Rauf, menyampaikan apresiasinya atas peran penting para Guru dalam membangun dunia pendidikan di daerah.

“Guru adalah sosok luar biasa. Kita tidak akan menjadi seperti sekarang tanpa peran mereka. Bagi saya pribadi, Guru adalah figur yang sangat membanggakan dan layak mendapat perhatian khusus,” ujar Iksan dalam sambutannya, Jumat (2/5/2025).

Baca juga: Tim Resmob Polres Touna Tangkap Pelaku Pencurian Rumah ASN di Ampana

Iksan Baharudin Abdul Rauf menegaskan bahwa kesejahteraan Guru harus menjadi prioritas pemerintah daerah. 

Sebagai bentuk penghargaan, ia telah menyiapkan skema insentif yang dialokasikan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan 2025.

“Sebagai hadiah di momentum Hardiknas ini, telah kami alokasikan anggaran insentif bulanan bagi seluruh Guru di Morowali melalui APBD Perubahan. Kesejahteraan Guru adalah hal yang patut menjadi perhatian bersama,” kata Iksan Baharudin Abdul Rauf.

Baca juga: Gubernur Anwar Hafid Tegaskan Komitmen Program Sulteng Berjamaah di Sarasehan Pendidikan

Ia juga mengapresiasi semarak peringatan Hardiknas tahun ini. 

Iksan berharap kegiatan tersebut terus dilestarikan dan semakin meningkat kualitas pelaksanaannya setiap tahun.

“Alhamdulillah, seluruh rangkaian acara berjalan lancar. Tadi ada penampilan anak-anak PAUD yang menampilkan atraksi drum itu sangat meriah. Kami berharap perayaan seperti ini ke depannya bisa semakin semarak,” tutupnya. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved