Onad Ditangkap Polisi Terkait Narkoba: Ini Profil dan Perjalanan Karier Onadio Leonardo

Musisi dan aktor Onadio Leonardo atau yang akrab disapa Onad ditangkap polisi terkait dugaan penyalahgunaan narkoba.

Editor: Imam Saputro
(KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO)
ONAD DITANGKAP - Mantan vokalis Killing Me Inside, Onadio Leonardo ditangkap polisi terkait dugaan kasus penyalahgunaan Narkoba. Musisi dan aktor Onadio Leonardo atau yang akrab disapa Onad ditangkap polisi terkait dugaan penyalahgunaan narkoba. 

Ringkasan Berita:
  • Onadio Leonardo alias Onad ditangkap polisi terkait kasus narkoba.
  • Polda Metro Jaya membenarkan penangkapan namun belum mengungkap detail kronologi maupun barang bukti.
  • Instagram Habib Jafar diserbu komen soal Onad

 

TRIBUNPALU.COM - Musisi dan aktor Onadio Leonardo atau yang akrab disapa Onad ditangkap polisi terkait dugaan penyalahgunaan narkoba.

Kabar penangkapan Onad dibenarkan langsung oleh Direktur Reserse Narkoba (Dirresnarkoba) Polda Metro Jaya, Kombes Ahmad David, pada Jumat (31/10/2025).

“Benar (Onad ditangkap),” ujarnya singkat kepada awak media dikutip dari Tribunnews.

Meski demikian, pihak kepolisian belum memberikan keterangan rinci terkait kronologi penangkapan maupun barang bukti yang ditemukan.

Hingga kini, penyidik masih melakukan pemeriksaan intensif terhadap Onad untuk mendalami kasus yang menjeratnya.

“Nanti akan diinfokan setelah pemeriksaan ya,” tambah Ahmad.

Sosok Onadio Leonardo bukanlah nama asing di dunia hiburan Tanah Air.

Selain dikenal sebagai musisi, ia juga aktif sebagai aktor, presenter, dan penyiar podcast.

Gaya bicaranya yang blak-blakan serta kepribadiannya yang apa adanya membuatnya memiliki banyak penggemar di berbagai kalangan.

Namun, kabar penangkapan ini tentu mengejutkan publik, terlebih bagi para penggemarnya yang mengenal Onad sebagai sosok energik dan humoris di layar kaca maupun media sosial.

Sebelum kabar ini mencuat, Onad sempat menjadi perbincangan hangat karena kehidupan pribadinya bersama sang istri, Beby Prisilia, yang juga dikenal di dunia hiburan.

Pasangan ini kerap membagikan keseharian mereka lewat media sosial dan berbagai acara televisi.

Hingga berita ini ditulis, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut.

Publik pun menunggu hasil resmi pemeriksaan yang akan mengungkap fakta di balik penangkapan Onadio Leonardo.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved