Kabar Seleb

Vidi Aldiano Putuskan Rehat dari Dunia Hiburan, Fokus Kesehatan dan Siapkan Album Baru

Penyanyi Vidi Aldiano mengumumkan keputusannya untuk pamit sementara dari dunia hiburan.

Editor: Lisna Ali
KOMPAS.com/ANDIKA ADITIA
VIDI REHAT - Penyanyi Vidi Aldiano mengumumkan keputusannya untuk pamit sementara dari dunia hiburan. 

Ringkasan Berita:
  • Penyanyi Vidi Aldiano mengumumkan rehat sementara dari panggung hiburan
  • Vidi memanfaatkan masa rehat ini sebagai langkah sadar untuk menata ulang kesehatan sembari tetap produktif, yaitu dengan fokus persiapan album baru
  • Vidi Aldiano meminta dukungan penggemar 

 

TRIBUNPALU.COM - Penyanyi Vidi Aldiano mengumumkan keputusannya untuk pamit sementara dari dunia hiburan.

Keputusan ini diambil di tengah kondisinya yang sedang berjuang melawan sakit.

Kabar tersebut disampaikan Vidi melalui unggahan di media sosial X, pada Sabtu (1/11/2025).

Vidi mengaku ingin fokus untuk berjuang melawan penyakit kanker ginjal.

Penyakit kanker ginjal itu telah dideritanya sejak akhir tahun 2019.

Ia ingin memusatkan energi untuk proses pemulihan dan pemulihan diri.

Selain itu, rehat ini juga digunakan untuk persiapan album barunya yang telah dinantikan.

“Hai semua! Gue sebelumnya mau ngucapin terima kasih untuk semua doa dan support kalian selama ini. Bener-bener kalian tuh bensin gue untuk terus semangat & cepet sehat,” tulis Vidi dalam unggahannya.

“Gue memutuskan beberapa bulan ke depan untuk take a break (gue belum pernah libur sejak 2014), untuk fokus kepada pemulihan diri. Dan juga, gue sedang mempersiapkan album baru untuk tahun depan,” lanjutnya.

Rehat kali ini ditegaskan Vidi bukan bentuk menyerah, melainkan langkah sadar.

Ia memilih untuk menata ulang kesehatannya sembari tetap berkarya.

Pelantun lagu Nuansa Bening ini bahkan menyebut sudah mulai mengumpulkan tim kreatif untuk album barunya.

“Gue izin untuk bisa rehat sambil santai mengerjakan album gue ini, dari segala panggung dan shooting dulu,” tulisnya.

Ia meminta izin untuk rehat dari segala panggung dan kegiatan shooting dulu.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved