China Open 2019
Jadwal Tayang China Open 2019 di TVRI: Babak 32 Besar Mulai Rabu 18 September Pukul 08.45 WIB
Berikut jadwal jam tayang China Open 2019 yang disiarkan langsung oleh TVRI Nasional dan Sport HD pada 18-21 September 2019 mulai pukul 08.45 WIB.
Di awal babak, Marcus/Kevin akan menghadapi runner-up Kejuaraan Dunia 2019 asal Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Setelah itu agaknya Marcus/Kevin belum terbebani lawan tangguh hingga babak 16 besar.
Tapi ada kemungkinan di babak perempat final, pasangan unggulan pertama dunia ini akan bertemu dengan Han Cheng Kai/Zhou Hao Dong jika pemain nomor enam dunia ini, jika Han/Zhou mulus menaklukkan lawannya.
Sementara di pool lain, jika melenggang ke babak perempat final, satu-satunya lawan kuat adalah Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.
Jika Fajar/Rian berhasil melumpuhkan Kamura/Sonoda maka kemungkinan All Indonesian Semifinal akan terjadi kalau Marcus/Kevin juga sampai ke perempat final.
Sehingga akan ada satu tiket final yang bakal direbut Indonesia pada sektor ganda putra.
Di sisi lain, Ahsan/Hendra berpotensi merebut kemenangan hingga semifinal.
Namun, di pool ini agaknya lawan kuat seperti Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe akan sedikit mempersulit langkah Ahsan/Hendra ke babak perempat final.
Lalu, jika ingin tembus ke semifinal kemungkinan pasangan kampiun Kejuaraan Dunia 2019 ini akan berhadapan dengan Li Jun Hui/Liu Yu Chen untuk meraih tiket final.
Harapan baiknya, jika mampu memenangkan semifinal pasangan berjuluk The Daddies ini akan bertemu dengan rekan senegaranya antara Marcus/Kevin atau Fajar/Rian.
• Hasil Drawing Korea Open 2019; Fitriani dan Tontowi/Winny Hadapi Unggulan Pertama di Awal Babak
Dirangkum TribunPalu.com dari situs akun Twitter @BadmintonTalk, berikut hasil drawing lengkap pemain Indonesia di China Open 2019:
Tunggal Putra:
1. Jonatan Christie (4) vs Shesar Hiren Rhustavito
2. Anthony Sinisuka Ginting (7) vs Kenta Nishimoto - Jepang
3. Tommy Sugiarto vs Wong Wing Ki Vincent - Hong Kong
1. Gregoria Mariska Tunjung vs Beiwen Zhang - Amerika Serikat
2. Fitriani vs Kim Ga Eun - Korea Selatan
• Daftar Pemain Indonesia di Denmark Open 2019: Ada 17 Wakil, Turnamen Perdana Super 750 bagi Vito
1. Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi - Jepang
2. Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (2) vs Attri Manu/Reddy B Sumeeth - India
3. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Bodin Isara/Maneepong Jongjit - Thailand
4. Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso vs Marcus Ellis/Chris Langridge - Inggris
1. Greysia Polii/Apriyani Rahayu (5) vs Chloe Birch/Lauren Smith - Inggris
1. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (6) vs Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa - India
2. Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (4) - Thailand
3. Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow vs Rodion Alimov/Alina Davletova - Rusia
4. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Tan Kian Meng/Lai Pei Jing - Malaysia
(TribunPalu.com/Isti Prasetya)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/marcus-fernaldi-gideonkevin-sanjaya-sukamuljo-di-jepang-open-2019.jpg)