Olimpiade Tokyo 2020

Live Streaming Bulutangkis Olimpiade 2020: 4 Wakil Bertanding, Praveen/Melati di Babak Quarter Final

Berikut link live streaming dan jadwal bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020 hari ini, empat wakil berlaga. Laga Gregoria sedang berlangsung.

Instagram Lining Indonesia
Berikut link live streaming dan jadwal bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020 hari ini, empat wakil berlaga. Laga Gregoria sedang berlangsung. 

Sektor ganda putri didominasi oleh kekuatan Jepang, China, dan Korea Selatan.

Laga quarter final sektor ini akan berlangsung lusa, Kamis (29/7/2021) dengan jadwal yang belum dirilis oleh Badminton Olympics.

Berikut hasil drawing ganda putri Olimpiade 2020:

  • Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Due Yue/Lin Yinhui - China
  • Lee So Hee/Shin Seung Chann - Korea Selatan vs Selena Piek/Cheryl Seinen - Belanda
  • Kim So Yeong/Kong Hee Yong - Korea Selatan vs Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara - Jepang
  • Yuki Fukushima/Sayaka Hirota - Jepang vs Chen Qingchen/Jia Yifan - China
Greysia Polii/Apriyani Rahayu di Sudirman Cup 2019 -
Greysia Polii/Apriyani Rahayu di Sudirman Cup 2019 - (badmintonindonesia.org)

Baca juga: Potret 5 Atlet Bulutangkis Rayakan HUT RI, Kevin Sanjaya: Ini Pertama Kalinya Saya Sampai Menangis

Baca juga: Media Asing Ulas Kegagahan Bulutangkis Indonesia, Marcus Gideon: Semua Orang Berharap Kami Menang

Sektor paling menegangkan ada di ganda putra, sebab Marcus Gideon/Kevin Sanjaya dan Hendra/Ahsan menjadi juara grup, yang otomatis tidak bertemu di babak perempat final.

Di pool atas, ada Minions yang akan melawan wakil negara tetangga, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Minions sukses sapu bersih tujuh kemenangan dari Aaron/Soh dalam catatan head to head.

Namun, yang menjadi ancaman adalah wakil China, Li Jun Hui/Liu Yu Chen yang juga berada di pool atas. 

Dari 13 pertemuan sebelumnya, Minions menang 11 kali melawan wakil China itu.

Tetapi tetap patut diwaspadai karena selama pandemi Covid-19, Minions belum pernah bertemu dengan Li/Liu.

Jika sama-sama menang, mereka akan bertemu di babak semifinal.

Foto Marcus Gideo/Kevin Sanjaya dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.
Foto Marcus Gideo/Kevin Sanjaya dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan. (Kolase badmintonindonesia.org)

Sementara di pool bawah, Hendra/Ahsan akan meladeni wakil tuan rumah, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.

Agaknya akan lebih mudah bagi Daddies menghadapi wakil Jepang ini.

Dari tujuh pertemuan sebelumnya, Daddies mengantongi lima kemenangan atas Kamura/Sonoda.

Namun kehadiran Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe di pool bawah juga akan sedikit mempersulit langkah Daddies.

Sebab jika keduanya menang dan bertemu di semi final, Endo/Watanabe patut diwaspadai, meskipun Daddies menang enam kali dari delapan pertemuan sebelumnya.

Berikut hasil drawing ganda putra Olimpiade 2020:

  • Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik - Malaysia
  • Li Jun Hui/Liu Yu Chen - China vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen - Denmark
  • Lee Yang/Wang Chi Lin - Taipe vs Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe - Jepang
  • Takeshi Kamura/Keigo Sonoda - Jepang vs Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan

(TribunPalu.com/Isti Prasetya)

Halaman 3 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved